jpnn.com, JAKARTA - Optimisme ditunjukkan oleh menantu Imam Besar FPI Habib Rizieq Syihab, Muhammad Alatas, yang memberikan suaranya di TPS 045 RT 2 RW 4 Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (17/4) siang.
Setelah memberikan suara bersama sang istri yang merupakan putri kandung Rizieq, Humaira Syihab, dia tampak lega dan mantap melangkah pulang.
BACA JUGA: Tepati Janji, Nicholas Saputra Pamer Foto Selfie Usai Mencoblos
"Insyallah 2019 akan ada perubahan dan perubahan itu dimulai hari ini," katanya.
BACA JUGA: Formulir C6 untuk Habib Rizieq Sudah Dikembalikan ke Kelurahan
BACA JUGA: Berbaju Putih Sambangi TPS, Oso Optimistis Jokowi Menang di Atas 60 Persen
Dia menjelaskan, bahwa pilihannya jelas dan tak akan goyah yakni pemimpin yang dipilih hasil dari ijtimak ulama.
"Mudah-mudahan pemimpin yang dipilih oleh itijma ulama Allah berikan kemenangan, dan sehingga membawa kemenangan untuk Indonesia, bukan hanya untuk umat Islam, tapi kemenanangan untuk Indonesia," katanya.
BACA JUGA: Enggak Kenal Caleg DPR, DPD, DPRD, Coblos Acak Saja
Dia mengaku datang lebih dulu, dan saudaranya yang lain akan menyusul memberikan suara. Dia juga menyampaikan bahwa ayah mertuanya sudah memberikan suara di Arab Saudi. "Habib sudah nyoblos di Arab Saudi," tegasnya. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Mencoblos, Prabowo Sapa Warga Hambalang dari Sunroof Lexus LX570
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad