jpnn.com - LODZ – Polandia takluk dari Prancis pada semifinal Volleyball Nations League atau VNL 2024 di Atlas Arena, Lodz, Polandia, yang berakhir pada Minggu (30/6) dini hari WIB.
Kedua tim yang sama-sama menurunkan kekuatan utamanya itu tampil habis-habisan.
BACA JUGA: Link Live Streaming Semifinal VNL 2024 Polandia Vs Prancis, Sekarang, Perang Bintang
Tuan rumah yang juga petahana, Polandia, membuat sekitar 10.000 fan di Atlas Arena gegap gempita seusai mengambil set pertama 25-22.
Namun, Prancis membungkam Polandia di dua set berikutnya. Polandia takluk 22-25 dan 23-25. Polska tertinggal 1-2 dan arena menjadi mencekam.
BACA JUGA: Prancis & Slovenia Tembus Semifinal VNL 2024 secara Dramatis
Polandia sukses mengambil set ke-4, 25-20 dan memaksa pertandingan harus dilanjutkan ke tie breaker, set ke-5, penentuan.
Kedua semifinalis bergantian memimpin di set hidup atau mati itu hingga skor 7-7.
BACA JUGA: Polandia Hantam Brasil di 8 Besar VNL 2024
Polandia mulai membuat jarak dua poin, 10-8 dan memimpin 11-8, lalu menjadi 11-9, 12-9, 12-10, 12-11, tegang, dan Pelatih Polandia Nikola Grbic meminta time out.
Prancis menyamakan kedudukan 12-12. Polandia minta time out lagi dan berhasil mengganggu servis Prancis 13-12, lalu 13-13 dan Polandia match point 14-13.
Pelatih Prancis Andrea Giani meminta time out. Jus, 14-14.
Polandia match point lagi, 15-14, belum selesai, 15-15. Prancis unggul 16-15 berkat ace Antoine Brizard, tetapi eror di servis berikutnya, 16-16.
Blokade Prancis membuahkan angka, Polandia tertinggal 16-17 dan akhirnya menang 16-18. Polandia terdiam sejenak, tetapi tak lama terdengar tepuk tangan dari penonton yang berdiri dari kursinya.
Juara bertahan tumbang, Prancis ke final.
Outside hitter Prancis Yacine Louati menjadi top scorer dengan 20 poin, yakni 18 attack, satu block, dan satu ace
"Ada saat seperti ini, saya pikir kami sudah bermain dengan baik, tetapi hasilnya bukan untuk kami," ujar outside hitter Polandia Tomasz Fornal kepada awak VBTV seusai laga.
Polandia masih punya peluang meraih medali, yakni pada perebutan tempat ketiga melawan tim yang kalah dari laga semifinal Slovenia vs Jepang.
Buat Prancis, ini merupakan final ketiga di VNL setelah 2018 dan 2022. Pada 2018 Prancis kalah dari Rusia, sedangkan pada 2022 menjadi juara seusai mengalahkan Amerika Serikat.
"Kami sudah berlatih untuk laga seperti ini, maksud saya, itu termasuk bersiap menghadapi Polandia di depan pendukungnya yang semua tahu sangat heboh mendukung timnya," kata setter Prancis Antoine Brizard. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan