Mencicipi Kuliner Enak dan Murah di Cafe Seblak Bohay

Rabu, 14 Februari 2024 – 08:28 WIB
Seblak adalah kuliner khas Sunda itu menyuguhkan citarasa beraroma kencur yang menggugah selera. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Seblak menjadi salah satu kuliner yang diminati masyarakat beberapa waktu belakangan.

Kuliner khas Sunda itu menyuguhkan citarasa beraroma kencur yang menggugah selera.

BACA JUGA: Minggu Tenang, Bamsoet Wisata Kuliner di Purbalingga

Salah satu resto yang menyediakan menu tersebut adalah Cafe Seblak Bohay.

Hadir sebagai pilihan baru masyarakat pencinta seblak, Cafe Seblak Bohay berada di Perumahan Puri Citayam Permai 2, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

BACA JUGA: Diminta Makan Seblak, Kim Bum Merespons Begini

Menu seblak hadir dengan berbagai isi seperti dumpling bakso, sosis, otak-otak, fish dumpling yang disesuaikan dengan pesanan dan selera pelanggan.

Owner Cafe Seblak Bohay Susanti mengatakan semua pilihan menu disajikan dengan harga rata-rata yakni mulai Rp 10 ribuan. Harga tersebut di luar minuman yang dibandrol mulai dari Rp 2 ribuan.

"Kami hadir dengan membawa perubahan besar pada sisi rempah seblak. Bahkan kami berani menggunakan seafood sebagai isian. Ini jadi pembeda dengan seblak lain karena harga yang ditawarkan mulai dari 10 ribuan dan dari segi cita rasa boleh dicoba sendiri," ujar Susanti, Selasa (14/2).

Selain itu, Seblak Bohay juga menyajikan program Jumat Berkah dengan menggratiskan paket minuman Es Teh khusus pembelian Seblak Bohay.

Susanti juga mengatakan untuk menu lain terdapat Mie Gacoan, Mie Ayam, Kwitiaw Goreng, Mie Goreng, Burger, Roti Bakar dan pilihan menu cemilan lainya.

Ada juga hiburan berupa fasilitas karaoke untuk pengunjung yang menunggu pesanan.

"Karena banyaknya permintaan pelanggan yang datang untuk makanan berat kami baru saja launching paket Ayam Goreng & Lele Goreng Bohay. Untuk minuman ada aneka Jus, es campur & aneka pop ice," ucap Susanti.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler