Mendadak Curhat soal Cobaan Berat, Arie Kriting: Sulit Aku Tahan

Kamis, 08 September 2022 – 00:40 WIB
Arie Kriting mengeluhkan soal cobaan dunia yang berusaha tidak dia lakukan. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Komika Arie Kriting masih diselimuti kebahagiaan pasca-kelahiran anak pertamanya dengan Indah Permatasari.

Namun, komika 37 tahun itu mendadak curhat soal cobaan dalam hidupnya.

BACA JUGA: Resmi jadi Orang Tua, Indah Permatasari Bagikan Momen Arie Kriting dengan Si Kecil

Melalui akunnya di Twitter, Arie Kriting mengeluhkan soal cobaan dunia yang berusaha tidak dia lakukan.

"Satu lagi cobaan dunia yang sulit aku tahan, tetapi tetap berusaha tidak aku lakukan," ujar Arie Kriting, dikutip Rabu (7/9).

BACA JUGA: Viral Bocah Citayam Nongkrong di Sudirman, Arie Untung: Kayak Harajuku

"Cobaan berat apa ini Tuhan," sambungnya.

Pemain film Comic 8 itu lantas mengungkapkan cobaan dunia yang dimaksudnya.

BACA JUGA: Jenazah Eril Akhirnya Ditemukan, Arie Untung: Alhamdulillah

Itu ternyata menahan godaan dari istri dan buah hati tercinta.

"Susah betul menahan untuk tidak mengecup dahi istri dan pipi anak bayi yang sedang terlelap bersama di sisi ranjang kami," kata Arie Kriting.

Dia berusaha untuk tak melakukan itu lantaran tak ingin mengganggu tidur lelap kedua orang yang dikasihinya.

"Karena mereka berhak tidur nyenyak," tutur Arie Kriting.

Pasangan Arie Kriting dan Indah Permatasari resmi menikah pada 12 Januari 2021.

Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang anak yang lahir pada Kamis (1/9). (mcr7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Doakan Eril Meninggal Syahid, Arie Untung Beri Dukungan untuk Ridwan Kamil


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler