Mendag Zulhas Lepas Ekspor Baja ke Selandia Baru

Selasa, 26 Juli 2022 – 16:16 WIB
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (kemeja putih) saat melepas ekspor 3.800 metrik ton baja struktur dan plat baja ke Selandia Baru. Foto dok humas Kemendag

jpnn.com, CIKARANG BARAT - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan melepas ekspor 3.800 metrik ton baja struktur dan plat baja ke Selandia Baru.

Baja tersebut merupakan hasil produksi PT Gunung Raja Paksi, Tbk, di Cikarang Barat, Bekasi, Selasa (26/7).

BACA JUGA: Kirim Stiker Doa di WhatsApp, Bagaimana Hukumnya?

Mendag Zulhas mengaku sangat bahagia lantaran berhasil melepas ekspor baja produksi Indonesia ke Selandia Baru.

"Saya bahagia melepas ekspor baja ke New Zealand (Selandia Baru), yang punya standar yang sangat ketat, tidak ada toleransi apa pun," ujar Mendag Zulhas.

BACA JUGA: Kritik Citayam Fashion Week, Nikita Mirzani: Enggak Ada Faedahnya, Mulutnya Ngeri

Mantan ketua MPR ini meyakini, PT Gunung Raja Paksi akan mudah untuk melakukan ekspor ke seluruh dunia seusai mengirim ke Selandia Baru.

"Jadi kalau berhasil tembus pasar New Zealand, Australia, berarti perusahaan Gunung Raja Paksi ini sudah bisa ekspor di seluruh dunia," seru Zulhas.

BACA JUGA: Gandeng PNM dan Kementerian BUMN, PT PP Hadirkan Pasar Rakyat

Pria berkacamata ini memastikan, terus mendukung penuh industri baja di Indonesia agar bisa terus berkembang.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini menegaskan dengan semakin berkembangnya industri baja tanah air akan memberikan keuntungan kepada negara.

"Satu kita bisa ekspor dan kedua kita bisa mendapatkan keuntungan lebih, sehingga tidak perlu impor lagi," ucap Zulhas.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler