jpnn.com, TANGSEL - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengajak para arsitek untuk turut serta membangun bangsa, agar Indonesia bisa menjadi negara yang membanggakan.
Menurutnya, arsitek berperan dalam menciptakan sebuah simbol kemajuan bangsa dan budaya di suatu negara, melalui bangunan yang dirancangnya.
BACA JUGA: Menhub: Ini Akan Dikonsultasikan ke Pak Presiden Besok
"Bisa dikatakan, setiap pembangunan yang dilakukan tidak lepas kaitannya dengan peran arsitek," kata Budi Karya saat menghadiri Confrence and Exhibition Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) di ICE BSD, Tangsel, Jumat (28/2).
Sebagai mantan arsitek, Budi Karya selalu mengapresiasi karya-karya besar para arsitek. "Saya bangga arsitek Indonesia memberi warna keberagaman bagi Indonesia," tuturnya.
BACA JUGA: Arsitek RS Virus Corona di Tiongkok Itu Kelahiran Jember
Budi Karya mengungkapkan bahwa dirinya kerap mendapat intruksi dari presiden untuk meneruskan infrastruktur. Artinya konektivitas dari kota ke kota, dari kota ke luar negeri harus dijalankan.
“Elemen penting daripada infrastruktur itu adalah bangunan infrastruktur, inovasi infrastruktur yang bisa mengisi ruang-ruang dengan suatu outcome yang lebih maksimal,” ujar mantan Dirut Ancol dan Jakpro ini.(mg7/jpnn)
BACA JUGA: Kelakar Menteri Budi Karya Soal Virus Corona
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh