Menkes Budi Sebut Kasus Covid-19 Pascalibur Lebaran Mulai Meningkat

Senin, 31 Mei 2021 – 17:44 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menggelar konferensi pers bersama Menteri BUMN Erick Thohir dan Kepala BNPB Ganip Warsito di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Senin (31/5) setelah rapat dengan Presiden Joko Widodo. Foto: Screenshot akun Setpres di YouTube.

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan terdapat peningkatan kasus Covid-19 pascalibur lebaran. Budi mengharapkan masyarakat mematuhi kebijakan isolasi mandiri pascamudik dan taat protokol kesehatan Covid-19.

"Ada peningkatan (kasus covis-19). Kemarin kita sudah menyentuh kembali angka 100 ribu kasus aktif, naik dari paling rendah kita sempat sampai di bawah 90 ribu," kata Budi dalam konferensi pers bersama Menteri BUMN Erick Thohir dan Kepala BNPB Ganip Warsito di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Senin (31/5) setelah rapat dengan Presiden Joko Widodo.

Meski terdapat peningkatan kasus, lanjut Budi, tetapi angkanya masih berada di bawah apabila dibandingkan liburan awal tahun ini. "Kita capai di awal tahun yang berkisar di 170 ribu," kata dia.

Menurut dia, Presiden Jokowi juga sempat menanyakan kapan perkiraan tren akan naik. Budi menjelaskan, berdasarkan pengalaman empiris di setiap libur panjang sebelumnya, puncak kenaikan sekitar 5-7 minggu.

"Jadi, kemungkinan akan adanya kenaikan kasus diperkirakan akan sampai puncaknya di akhir bulan ini. Sehingga arahan Bapak Presiden adalah dipastikan seluruh daerah tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan 3M dengan baik," kata dia.(tan/jpnn)

BACA JUGA: Menkes Budi Beri Klarifikasi tentang Nilai E untuk DKI Jakarta


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler