Menkeu Sri Mulyani dan Erick Thohir Puji Karakter di Film Gundala

Selasa, 03 September 2019 – 07:47 WIB
Poster film Gundala. Foto: Bumilangit Studio, Screenplay Film, Legacy Picture

jpnn.com - TOKOH pemuda nasional Erick Thohir untuk kesekian kalinya menyaksikan pemutaran film karya anak bangsa.

Kali ini dia menonton film superhero "Gundala" karya Joko Anwar yang berlangsung di XXI - Epicentrum, Jl. HR. Rasuna Said no 2 ,Jakarta Selatan, Senin (2/9) malam.

BACA JUGA: 4 Hari Tayang, Gundala Tembus 705 Ribu Penonton

"Ini yang kita mau, film-film karya anak bangsa ini menguasai pasar di tanah air, daripada film impor, sebelumnya saya pun menyaksikan film Bumi Manusia garapan Sutradara Hanung Bramantyo, karya-karya epic ini lambat laun akan diminati masyarakat, bahwa anak bangsa pun mampu melahirkan film berkelas dari mulai drama hingga action superhero, ini yang patut kita dukung. Film ini kan hiburan jadi memang kita perlu yang begini-begini untuk hiburan kita semua biar tidak stress melulu dengan pekerjaan. Biar seimbanglah antara kerja dan hiburan,” kata Erick.

BACA JUGA : Hari Pertama Tayang, Gundala Ditonton Ratusan Ribu Orang

BACA JUGA: Erick Thohir Bangga Wasit Indonesia Pimpin Laga FIBA World Cup

Menurutnya, pasar film action ini sangat diminati milenial sehingga anak cucu tahu bahwa Indonesia punya superhero.

Di tempat yang sama, Menteri Keuangan Sri Mulyani menuturkan ini suatu karya anak bangsa dan perlu diapresiasi

BACA JUGA: Komentar Erick Thohir usai Jadi Anggota Central Board FIBA

"Waduh saya serasa nonton Marvelnya Indonesia ya, ini yang saya suka, udah gitu kan bahasanya sama, jadi gampang dimengerti alurnya,"ujar Menkeu Sri Mulyani.

Film Gundala bercerita tentang Sancaka yang hidup di jalanan sejak orang tuanya meninggalkan dia.

Sancaka menjalani kehidupan yang berat, tetapi dia bertahan hidup dengan memikirkan keselamatannya sendiri.

Ketika keadaan kota makin buruk dan ketidakadilan berkecamuk di seluruh negara, Sancaka harus memutuskan, apakah dia terus hidup menjaga dirinya sendiri atau bangkit menjadi pahlawan bagi mereka yang tertindas.

BACA JUGA : Gundala Direspons Positif Netizen Luar Negeri

 

Gundala menjadi patriot pertama dalam Jagat Sinema Bumilangit, jalinan film-film tentang Jagoan dan Pendekar dari cergam Indonesia legendaris.

Kembalinya karakter ciptaan Hasmi ke layar lebar itu diharapkan bisa memperlihatkan ke generasi baru bahwa Indonesia mempunyai karakter jagoan yang layak dibanggakan.

Setelahnya akan ada film-film lain dari karakter yang ada di Jagat Sinema Bumilangit, yang siap diproduksi filmnya dan dikenalkan kepada masyarakat.

Bumilangit Studios, Screenplay Films bekerja sama dengan Legacy Pictures dan Ideosource Entertainment mempersembahkan film Gundala yang tayang mulai 29 Agustus 2019. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hari Pertama Tayang, Gundala Ditonton Ratusan Ribu Orang


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler