jpnn.com - JAKARTA-Menkumham Yasonna Laoly dibikin geregetan dengan ulah Labora Sitorus yang kabur dari Lapas Sorong. Yasonna berharap, Labora Sitorus segera menyerahkan diri ketimbang mengumbar pernyataan di media.
"Itu yang kami sesalkan, seolah-olah menantang pemerintah. Ini tidak baik. Ini hukum. Semua warga negara Indonesia harus taat hukum. Masih ada upaya hukum beliau. Jangan benturkan rakyat dengan aparat hukum," ujar Yasonna di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (10/2).
BACA JUGA: Tanpa Alasan, Jokowi Minta Pilkada Serentak September 2015
Yasonna menambahkan, pihaknya telah melakukan rapat khusus dengan sejumlah pihak terkait untuk mengeksekusi Labora. Di antaranya ialah Kejaksaan Agung, TNI AL dan Polda setempat.
"Masih meminta waktu tindakan persuasif karena di lingkungan tempat tinggal Pak Labora, massa masih cukup banyak yang setia dengan beliau. Maka, masih diminta waktu oleh Pak Kapolda," tegas Yasonna. (flo/jpnn).
BACA JUGA: Usul Fadli Zon, Samad dan Hasto Diadu Saja
BACA JUGA: Giliran Kapal Pencuri Ikan Hiu Ditenggelamkan
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Jebloskan Mantan Wako Tegal ke Rutan Guntur
Redaktur : Tim Redaksi