Menperin Agus Dorong Masyarakat Beralih ke Motor Listrik

Jumat, 29 November 2019 – 14:30 WIB
Pembukaan IIMS MotoBike Expo 2019, di Senayan, Jakarta, Jumat (29/11). Foto: ridha/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap Indonesia International Motor Show (IIMS) Motobike Expo 2019, yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (29/11), bisa menjadi ajang edukasi dan kampanye terkait kendaraan ramah lingkungan.

Menteri Agus mengatakan, dengan kampanye yang lebih masif, masyarakat bisa lebih aware terhadap perubahan iklim dengan mulai beralih kendaraan green energy.

BACA JUGA: LG Chemical Berminat Bangun Pabrik Baterai Motor Listrik di Surabaya

"Kami mengucapkan selamat atas terselenggaranya pameran IIMS Motobike 2019, dan apresiasi kepada Dyandra Promosindo. Semoga pameran ini tidak hanya menjadi wadah bagi produsen motor dan para bikers, tetapi juga menjadi ajang kampanye untuk mengajak masyarakat beralih ke kendaraan green energy," kata Agus saat membuka pameran.

Acara pembukaan ini diiringi dengan deruh mesin motor berbagai merek yang menggelegar di area Istora Senayan, Jumat, (29/11).

BACA JUGA: Motor Listrik Terbaru Besutan Kymco, Menggoda!

Project Director IIMS Motobike Expo 2019, Hendra Noor Saleh mengungkapkan, pihak IIMS sangat bersemangat untuk mengampanyekan motor listrik melalui aktivitas touring. Dengan harapan pengguna mendapat pengalamanan secara langsung.

"Dengan sponsor dari PLN membuat kami bersemangat untuk mengampanyekan kendaraan listrik. Kita sudah kumpulan motor listrik untuk touring karena harus sampai pada level experience," ujar pria yang akrab disapa Kohen ini.

BACA JUGA: 10 Brand Sepeda Motor Bakal Ramaikan IIMS Motobike Expo 2019

Dia berharap IIMS Motobike Expo 2019 bisa mendorong kemajuan dunia motor di Indonesia, mulai dari para bikers, produk roda dua hingga motor listrik yang lebih ramah lingkungan.

Peserta yang terdiri dari agen pemegang merek dan distributor aftermarket, juga turut membawa produk-produk mereka yang mendukung upaya peralihan ke green tekhnology. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler