Menpora Akhirnya Jagokan Portugal, Awalnya...

Rabu, 08 Juni 2016 – 21:04 WIB
Menpora Imam Nahrawi. Foto: istimewa for jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Demam Piala Eropa atau EURO 2016 ternyata juga dirasakan oleh Menpora Imam Nahrawi. Dia menjagokan Portugal, bakal menjuarai turnamen empat tahunan tersebut.

Uniknya, sebelum menjagokan tim yang dikomandani oleh Cristiano Ronaldo itu, Imam sempat menjagokan La Furia Roja, Spanyol sebagai tim jagoan.

BACA JUGA: Harry Kane: Andai Saya Meraih Sepatu Emas Euro 2016...

"Tapi karena Spanyol sudah pernah juara, saya diprotes teman-teman. Karena itu saya pilih Portugal yang belum juara," katanya, usai Raker dengan Komisi X DPR RI.

Selain alasan tim yang belum pernah juara itu, Imam juga memiliki pendapat lain soal Portugal. Bagi dia, tim dengan kostum kebesaran Hijau Merah itu memiliki sejarah dengan Indonesia.

BACA JUGA: Wiih..Ternyata Dia Pemain Paling Tinggi di Euro 2016

"Mereka saya lihat bisa melahirkan pemain besar, negara-negara besar di sepak bola juga banyak dilahirkan dari Portugal," imbuh Imam.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Gawat!! Kabar Buruk buat Timnas Jerman

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalah dari Georgia, Vicente del Bosque: Kami Biasa Saja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler