Menpora Dito Ariotedjo Ajak Masyarakat Menyukseskan FIBA World Cup 2023

Selasa, 11 Juli 2023 – 21:42 WIB
Menpora Dito Ariotedjo saat mengumumkan Cinta Laura Kiehl menjadi brand ambassador FIBA World Cup 2023. Foto: Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Menpora Dito Ariotedjo mendukung selebritas Cinta Laura Kiehl sukseskan FIBA World Cup 2023.

Wanita kelahiran 17 Agustus 1993 itu diangkat menjadi brand ambassador Piala Dunia basket seusai dinilai punya nilai yang sejalan dengan FIBA.

BACA JUGA: Cinta Laura Jadi Brand Ambassador FIBA World Cup 2023

“Saya memberikan apresiasi buat Cinta Laura sebagai ambassador baru FIBA. Semoga dengan dipilihnya Cinta Laura membuat semarak FIBA World Cup 2023 di Jakarta,” ungkap Menpora Dito.

Ajang FIBA World Cup 2023 merupakan agenda yang wajib disukseskan oleh semua pihak.

BACA JUGA: Antusiasme Jamarr Andre Johnson Menyambut FIBA World Cup 2023 di Jakarta

Diharapkan dengan adanya semarak FIBA World Cup 2023 bisa mengangkat prestasi basket Indonesia di kancah dunia.

“Mari sukseskan ajang FIBA World Cup 2023 di Indonesia dengan memenuhi Indonesia Arena. Ajak sahabat, rekan, dan kerabat untuk menyaksikan pertandingan kelas wahid,” tambah pria kelahiran 25 September 1990 tersebut.

BACA JUGA: Hoops Indonesia Rilis Cendera Mata Resmi FIBA World Cup 2023

Indonesia rencananya akan menjadi tuan rumah FIBA World Cup 2023 bersama Filipina, dan Jepang.

Ajang tersebut rencananya akan digelar pada 25 Agustus hingga 10 September mendatang.

Menyambut FIBA World Cup 2023, Indonesia membuat arena basket dengan kapasitas 16 ribu penonton di kawasan Senayan, Jakarta bernama Indonesia Arena.

Pada ajang Piala Dunia basket Indonesia akan menggelar pertandingan babak fase Grup G dan Grup H.

Pada Grup G akan diisi oleh negara, Iran, Spanyol, Pantai Gading, dan Brasil.

Adapun untuk Grup H di dalamnya berisi Kanada, Latvia, Lebanon, serta Prancis.(kemenpora/mcr16/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler