JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga telah menggelontorkan dana Rp 20 miliar untuk promosi kegiatan Asian Games 2018 mendatang. Namun, promosi itu tak meninggalkan greget untuk publik yang tidak banyak tahu soal perhelatan olahraga akbar tersebut.
Menjawab itu, Menpora Imam Nahrawi mengaku, promosi memang akan gencar dilakukan tahun depan.
"Ini harusnya tidak hanya diketahui masyarakat Jakarta, Jawa barat, Palembang. Tetapi masyarakat Indonesia. Karena itu nantinya akan perbesar lagi, kalau hari ini masih rendah nanti dilanjutkan promosinya di Januari 2016," ujar Imam di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat (11/12).
Politikus PKB nonaktif itu juga yakin Asian Games kali ini akan lebih meriah dari yang diselenggarakan di Korea Selatan, 2014 lalu.
"Saya kira kita akan lebih heboh dari Korea Selatan," imbuhnya.
Imam mengatakan, telah berkoordinasi dengan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo agar meminta tiap kepala daerah mempromosikan Asian Games XVIII tersebut. (flo/jpnn)
BACA JUGA: Ayo...Siapa Kiper Arema Cronus Vs Persipura, Kurnia Meiga atau Made Wardana?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah 4 Kandidat Pengganti Louis Van Gaal
Redaktur : Tim Redaksi