Menunggu Gebrakan Hypercar Lamborghini Saingi McLaren

Jumat, 26 Oktober 2018 – 19:35 WIB
Ilustrasi hypercar Lamborghini. Foto: Lamborghini

jpnn.com, ITALIA - Lamborghini saat ini sedang berpikir keras untuk bisa menyaingi McLaren Senna dan Aston Martin Valkyrie di pasar hypercar dunia.

Chief Executive Lamborghini Stefano Domenicali, menyatakan bahwa saat ini perusahaan sedang memikirkan kendaraan seperti apa guna ‘melawan’ McLaren dan Aston Martin.

BACA JUGA: Coca-Cola Segarkan Mclaren di Trek F1

“Saat ini kami sedang memikirkan teknologi seperti apa yang akan digunakan Lamborghini agar bisa menjadi pesaing Senna dan Valkyrie. Karena jika dilihat dari seluruh elemen yang ada di dua kendaraan tersebut, mulai dari bahan hingga teknologi yang diterapkan, kami yakin harga hypercar tersebut berada di atas Rp 15 miliar ($ 1 juta),” kata Domenicali kepada Autocar lansir Carscoops.

Jika terealisasi, maka tidak ada pilihan lain selain Lamborghini membenamkan mesin V12 6.5-liter berkolaborasi dengan motor electric agar tercipta performa yang tak kalah galak.

BACA JUGA: McLaren Pamer Teaser Sports Car Bertenaga 1000 Hp

Belom ada perincian dari produsen hypercar bermarkas di Sant'Agata Bolognese, Italia itu. kemungkinan persaingan akan terjadi sangat besar. Kita tunggu saja! (mg8/jpnn)

BACA JUGA: Stoffel Vandoorne Tinggalkan McLaren Akhir Musim F1 2018

BACA ARTIKEL LAINNYA... Model Baru Lamborghini Catat Rekor Nurburgring, Ini Kuncinya


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler