Menurut Pelatih Ini, Juventus Motor Sepakbola Italia

Sabtu, 28 November 2015 – 04:01 WIB
Davide Ballardini. Foto: EPA

jpnn.com - ITALIA - Pelatih Palermo Davide Ballardini mengaku penampilan Juventus dalam beberapa pertandingan terakhir bukanlah hal yang mengejutkan. 

Penampilan I Bianconerri tengah menanjak dalam tiga laga terakhir. Setelah melalui awal yang buruk kini Juventus merangkak dan menipiskan jarak menjadi sembilan poin dengan Juventus.

BACA JUGA: Kata El Shaarawy Liga Prancis Lebih Menggunakan Fisik Ketimbang Taktik

Palermo dan Juventus akan berjumpa dalam lanjutan Seri A akhir minggu ini. Ballardini mengaku Juventus tetaplah tim yang kuat.

"Saya tak terkejut dengan permainan Juventus akhir-akhir ini," kata Ballardini seperti dilansir dari laman Football Italia. 

BACA JUGA: Mainkan Laga ke-15, El Shaarawy Kini Milik Monaco

"Mereka adalah klub paling maju di Seri A, satu-satunya yang dapat bertarung dengan raksasa Eropa. Merekalah lokomotif sepakbola Italia," ujar Ballardini.

"Mereka memiliki struktur yang hebat, hal itu ditunjukkan dengan keterampilan mereka dalam memilih pemain."

BACA JUGA: Winger Berjulukan Firaun Kecil Ini Impikan Bermain di Euro

"Pembelian mereka merupakan campuran kualitas teknis, mentalitas, dan keinginan untuk bangkit.”(ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gelandang Torino Ini Ingin Kembali Ke Tim Nasional


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler