Menurut Van Gaal, Ini Penyebab MU Tersingkir Dari Liga Champions

Rabu, 09 Desember 2015 – 14:45 WIB
Louis van Gaal. Foto: Int

jpnn.com - JERMAN - Manchester United harus terdepak dari Liga Champions usai kalah dari Wolfsburg 2-3 di Volkwagen Arena. Manajer United Louis Van Gaal mengaku timnya berada di grup yang sukar. 

"Anda dapat mengatakan kami favorit, namun grup ini merupakan grup yang sangat ketat," ujar Van Gaal seperti dilansir dari laman ESPNFC. 

BACA JUGA: Van Gaal Yakin Wasit Anulir Gol karena Protes Lawan

"Semua hasilnya serupa, selalu 1-0 atau 2-1," ujar Van Gaal.

Van Gaal melihat dalam sejumlah pertandingan, peran wasit penting dalam sejumlah pertandingan di grup mereka. Beberapa keputusan termasuk menganulir gol Lingard di Wolfsburg disebut Van Gaal jadi faktor penentu tersingkirnya Setan Merah ke Liga Europa.

BACA JUGA: Kejutan Luar Biasa! Zhang Nan/Zhao Yunlei Takluk di Laga Pembuka DubaiSSF

"Jika anda melihat semuanya, anda mengingat pertandingan pertama melawan PSV Eindhoven ada keputusan wasit yang merugikan kami. Juga hari ini, keputusan wasit tak positif bagi kami."

"Jadi seperti ini jika berada di grup ketat. Ini bisa saja terjadi.”(ray/jpnn)

BACA JUGA: Terdepak Dari Liga Champions, Van Gaal Akui Tak Bisa Membela Diri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Wakil Indonesia di Dubai Superseries Finals Hari Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler