jpnn.com - SHAH ALAM - Apa daya. Juara bertahan ganda putra Malaysia Open Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kandas di perempat final.
Dalam pertandingan di Stadium Malawati, Shah Alam, Jumat (8/4) sore, ganda terbaik Indonesia itu takluk dari ganda Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding.
BACA JUGA: Parah.. Kondisi Fisik Atlet Pelatnas Buruk, Sampai ada yang Pingsan
BWF mencatat, Hendra/Ahsan menyerah dalam waktu 50 menit, dalam rubber game 8-21, 21-17, 17-21.
Duel kedua ganda ini berlangsung menarik. Ganda Denmark peringkat 12 dunia itu memang tampil lebih percaya diri meski lawan lebih diunggulkan.
BACA JUGA: Ini Penjelasan Klopp Kenapa Pilih Origi Ketimbang Sturidge
Buat Hendra/Ahsan, ini merupakan kekalahan kedua dari ganda Denmark itu, dari lima kali pertemuan. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Ini Alasan Leg Kedua Liverpool-Dortmund Menarik bagi Semua Orang
BACA ARTIKEL LAINNYA... Klopp: Dortmund Tetap Ganas di Kandang Lawan
Redaktur : Tim Redaksi