Mertesacker: Kami Skuat Terkuat Jerman

Jumat, 11 Juli 2014 – 11:10 WIB
Skuat Jerman melakukan selebrasi usai mengalahkan Brasil. Getty Images

KEMENANGAN telak Jerman (7-1) atas tuan rumah, Brasil sempat mengejutkan publik sepak bola sedunia. Apalagi dengan persiapan dan materi pemain Jerman yang kali ini cukup bervariasi. Kondisi tim yang membuat Jerman punya keunggulan yang lebih bagus ketimbang tim lain.
    
Die mannschaft-julukan Jerman-punya barisan pemain bertahan yang mempunyai kualitas yang sama bagusnya. Itu memudahkan Joachim Loew, pelatih Jerman meracik strategi di lini bertahan Jerman. Seperti yang terlihat dalam laga semifinal mereka kontra Brasil lalu. Peran Matt Hummels yang ditarik dimenit ke-45 sukses digantikan Per Mertesacker.
    
Tubuh jangkungnya membuat pertahanan jerman sepanjang waktu normal. Sayang, satu-satunya gol Brasil via sepakan keras Oscar di menit ke-90 membuat gawang Jerman tak lagi clean sheet dilaga tersebut. Meski begitu, bek andalan Arsenal itu menyebutkan bahwa Jerman telah menunjukkan permainan yang diharapkan publik Jerman.
    
Mertesacker pun mulai angkat bicara tentang peluang Jerman di penghujung Piala Dunia 2014 ini. Menghadapi Argentina di partai penutup, Jerman cukup percaya diri dengan capaian mereka selama ini. Bersama pemain muda yang potensial, seperti Thomas Muller, Mesut Ozil, Toni Kroos, dan Andre Schurrle, Mertesacker yakin Jerman bisa juara.
    
Dari nama tersebut diatas, Ozil merupakan salah satu pemain yang sukses menjadi juara Eropa bersama timnas Jerman U-21 pada 2009 lalu. Ozil tak sendirian, bersama kiper, Manuel Neuer, Jerome Boateng, Sami Khedira, Benedikt Howedes, dan Mats Hummels mereka merupakan jebolan timnas U-21 Jerman.
    
Nah, performa skuad Jerman di Brasil kali ini merupakan akumulasi dari kerja keras penggawa die Mannschaft selama ini. "Ini dimulai pada 2009 lalu saat kami memenangkan Piala Eropa U-21. Saat itu kami mengalahkan Inggris (4-0). Saya kira ini ada hubungan kecil antara dua turnamen ini," terang Mertesacker sebagaimana dikutip Four Four Two.
    
Menurutnya, ajang pada 2009 lalu merupakan titik balik nyata dari kekuatan skuad Jerman. "Para pemain muda menunjukkan perkembangan bagus sepanjang lima hingga enam terakhir ini," tegasnya.
       
Dengan kondisi ini, Mertesacker yakin kalau skuad Jerman saat ini merupakan kekuatan kuat sepanjang dirinya bersama timnas. "Kami mempunyai salah satu regu terkuat selama saya berada didalamnya," ucapnya. (nap)

BACA JUGA: Mascherano, The Glue Guy

BACA ARTIKEL LAINNYA... Neymar: Sudah Saatnya Messi Juara Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler