Meski Cinta, Posisi Luci di PSM Sangat Tak Aman

Selasa, 03 Mei 2016 – 08:28 WIB
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - MAKASSAR - Manajemen PSM bakal menggelar rapat penting hari ini, Selasa (3/5). Penentuan diganti atau tidaknya sang pelatih, Luciano 'Luci' Leandro diputuskan usai pertemuan.

Namun apapun keputusannya, Luci tetap jadi bagian dari tim. Direktur Klub PSM, Sumirlan membeberkan, kebersamaan Luci dengan PSM akan tetap berlanjut, sekalipun misalnya jabatan sebagai head coach harus dia tanggalkan. 

BACA JUGA: Ambisi Tuan Rumah Tertahan

“Bisa saja Luci jadi direktur teknik. Ya, keputusannya usai rapat direksi besok (hari ini),” kata Sumirlan, seperti dikutip dari Fajar, Selasa (3/5).

Pertimbangan terbesar manajemen adalah, cinta Luci pada tim yang pernah membesarkan namanya sebagai pemain itu, tidak diragukan. Walau untuk sementara pria asal Brasil itu dinilai belum menjanjikan sebagai juru racik strategi.

BACA JUGA: Panas! 12 Kartu Kuning Tercipta, Akhirnya Leicester Juara

“Kami menghormati beliau. Di sisi lain kami juga ingin melihat prestasi tim musim ini bagus. Jadi semoga ada keputusan bijak pada hasil rapat nanti. Intinya posisi Luci sebagai pelatih kepala sudah sangat tidak aman,” ucapnya.

Menteri Seni dan Kreasi The Macz Man, Andi Syam Paswah sepakat dengan wacana itu. “Jadi tidak usah dicoret, Luci bisa jadi asisten atau manajer teknik tim,” kata dia.

BACA JUGA: Leicester City Juara...Pertama Sejak 1978

Saat isu pendepakan Luci berembus, manajemen langsung mendapatkan sejumlah tawaran pelatih. Eks arsitek Sriwijaya FC, Benny Dollo dan pelatih asal Serbia, Nikola Kavazovic termasuk di dalamnya. 

Sumirlan mengaku rindu pola permainan Syamsul Haeruddin Cs seperti di era pelatih Alfred Riedl.  “Riedl bahkan berani pasang empat pemain di depan. Dalam dua bulan saja, ada sampai 14 gol yang mampu dibuat PSM,” kenangnya.

Dedengkot suporter Komunitas VIP Selatan (KVS), Erwinsyah juga sangat kecewa dengan pola bermain Pasukan Ramang. “Ada banyak kesalahan terjadi. Lini tengah. Mana Muchlis dan Maldini?,” sebutnya. (ardiansyah/imam rahmanto/adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terima Kasih Chelsea, Leicester Juara Liga Inggris!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler