Meski Menang, Timnas U-23 Masih Kurang di Sisi Ini

Kamis, 21 Mei 2015 – 20:46 WIB

jpnn.com - PELATIH Timnas U23 Proyeksi SEA Games 2015 Singapura, Aji Santoso puas dengan hasil kemenangan 1- 0 atas Malaysia U-23 dalam uji coba, Kamis (21/5) malam. Aji menilai instruksi permainan dijalankan dengan baik.

Gol yang tercipta dari kaki Wawan Febrianto di menit ke-34 pun, disebut Aji sesuai dengan apa yang telah di-setting selama sesi latihan set piece.

BACA JUGA: Dortmund Mati-matian Pertahankan Bek Incaran Setan Merah

"Saya senang dengan golnya, karena itu sesuai dengan saat kami briefing. Itu sesuai dengan yang diharapkan saat set piece tendangan pojok terjadi," kata Aji, usai laga.

Meski demikian, dia menyebut masih ada pekerjaan rumah yang harus dimaksimalkan oleh tim selama sepekan ke depan.

BACA JUGA: Indonesia U-23 Pecundangi Malaysia U-23 1-0

"Tadi banyak peluang, tapi tidak jadi gol. Hampir-hampir terus. Ini harus kami maksimalkan," ungkap dia. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Bella Absen, PBSI tak Ubah Target di SEA Games

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hamilton Tercepat, Rosberg Tercecer


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler