Messi Bilang Cederanya Sesuatu yang Janggal, Lah Kok Bisa?

Sabtu, 24 Oktober 2015 – 20:25 WIB
Foto: Reuters

jpnn.com - PENYERANG Barcelona Lionel Messi mengakui bahwa cedera yang dialami ketika bertemu klub Las Palmas baru-baru ini adalah sesuatu yang janggal.

"Saya sadar itu bukan cedera ringan, padahal itu hanya karena tekel ringan. Saya tidak sabar untuk cepat sembuh karena kondisi ini membuat saya seperti seorang yang parah.

BACA JUGA: Messi Berharap Ronaldo Berpikir Seperti Dirinya

"Namun hari demi hari saya semakin bisa menerima keadaan dan apa yang paling penting saya harus pulih dan kembali fit seratus persen.

“Kata hati, saya ingin bertanding tetapi dokter tidak mengizinkan saya melakukannya. Mereka mengatakan saya harus pulih sepenuhnya dan setelah itu barulah bisa kembali ke lapangan," tambah Messi.

BACA JUGA: Suporter Bikin Rusuh, Timnas Inggris Rogoh Kocek Cukup Dalam

Lionel Messi akan absen selama tujuh hingga delapan minggu setelah mengalami cedera lutut kiri saat menang 2-1 atas Las Palmas.

Messi terlihat mengerang kesakitan seraya memegang lutu kirinya pada menit ketiga. Dia kemudian ditarik keluar lapangan dan dilarikan ke rumah sakit.

BACA JUGA: Dua Bintang Liga Inggris Dikabarkan Gay, Siap Buka-bukaan Dalam Waktu Dekat

Meski diprediksi bakal absen delapan pertandingan, namun kapten timnas Argentina ini kemungkinan bisa ikut berlaga saat timnya menghadapi Real Madrid pada 22 November.

"Saya selalu sedih jika ada pemain yang terluka, tak terkecuali Messi," kata pelatih Barcelona, Luis Enrique.(ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Baca Ini! Kabar Bagus Tentang Peluang Indonesia Tuan Rumah MotoGP 2017


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler