Messi Kritik Wasit La Liga

Senin, 30 Januari 2012 – 02:50 WIB
Lionel Messi

PEMAIN Barcelona mengkritik kepemimpinan wasit yang menjadi pengadil lapangan di La Liga. Lionel Messi, Xavi, dan Victor Valdes satu suara. Mereka menilai wasit yang ditugasi selama musim 2011-211 tidak adil. Messi dan Xavi sama-sama mengaku frutrasi dengan perlakuan wasit.

Kritik ini disampaikan usai menjalani laga melawan Villareal dengan hasil imbang 0-0. Hasil seri ini mengakibatkan Barca -sebutan Barcelona- tertinggal 7 poin dengan seteru abadinya, Real Madrid di puncak klasemen.

Messi mengaku tidak senang karena terkadang wasit bertindak arogan. Meskipun hanya insiden kecil, wasit mengancam akan mengeluarkan kartu.

"Kadang-kadang mereka arogan, dan mereka mengancam mengeluarkan kartu pada provokasi yang paling kecil," kata peraih FIFA Ballon d'Or seperti yang dikutip goal. com.

Demikian halnya Xavi. Gelandang Barca ini justeru menuding timnya kini menjadi target wasit. "Saya menduga bahwa kita sedang dihukum lebih dari tim lain," katanya.

Sementara Valdes mengkritik wasit yang tidak tegas terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh tim lain. "Selama musim ini, beberapa hukuman yang jelas belum diberikan," ucapnya. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tevez Lepas, Lopez Digaet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler