Messi Tiga, Ronaldo Tiga

Senin, 26 September 2011 – 09:12 WIB
Lionel Messi. Foto: APPhoto

BARCELONA - Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo adu hat-trick di jornada kelima Liga Primera kemarinMessi menorehkannya saat memimpin Barcelona mengalahkan Atletico Madrid 5-0 di Nou Camp, sedangkan Ronaldo melakukannya saat Real Madrid menekuk Rayo Vallecano 6-2 di Santiago Bernabeu.

Hat-trick itu sekaligus kali kedua bagi Messi maupun Ronaldo di Liga Primera musim ini

BACA JUGA: Rahmad Ingin Tiga Pemain SAD

Messi sebelumnya melesakkan trigol ke gawang Osasuna (17/9), sedangkan Ronaldo di laga pembuka lawan Real Zaragoza (28/8)
Atas torehan itu, Messi kini memuncaki daftar pemain tersubur (el pichichi) dengan 8 gol, sedangkan Ronaldo membuntuti dengan 7 gol

BACA JUGA: Cedera Latihan, Rooney Absen Dua Pekan



Rivalitas Ronaldo dan Messi sebagai mesin gol selalu mewarnai Liga Primera sejak dua musim lalu
Si Kutu ? julukan Messi ? merupakan peraih el pichichi pada musim 2009-2010 dengan 34 gol, sedangkan CR7 ? julukan Ronaldo ? musim lalu (2010-2011) dengan 41 gol.

Di Nou Camp, gol-gol Messi pada menit ke-26, 78, dan di menit pertama masa injury time sukses membungkam bomber baru Atletico Radamel Falcao

BACA JUGA: Mediasi Buntu, PSSI Ambil Alih Masalah Persebaya

Messi juga memiliki andil lahirnya gol kedua Barca - sebutan Barcelona - pada menit ke-15

Tendangan Messi yang melakukan penetrasi di kotak 16 masih mampu ditepis kiper Atletico Thibaut CourtoisNamun, pantulan bola malah mengenai defender MirandaSedangkan gol pembuka Barca diciptakan David Villa pada menit kedelapan.

"Messi lagi, Messi lagiAnda hanya bisa memberinya selamatDia adalah seorang pemain yang tidak perlu dijelaskan panjang lebar karena Anda hanya perlu menonton aksinya," puji entrenador Barca Josep Guardiola kepada Messi sebagaimana dilansir Marca.

Sementara di Bernabeu, Ronaldo melesakkan gol-golnya pada menit ke-39, 51, dan 84Dua gol terakhir lahir dari eksekusi penaltiGonzalo Higuain, Raphael Varane, dan Karim Benzema menyumbang tiga gol Real lainnyaVallecano yang berstatus tim promosi sebenarnya sempat mengejutkan setelah Miguel ?Michu? Perez menjebol gawang Iker Casillas pada detik ke-19

Michu juga mencetak gol keduanya pada menit ke-55Dua menit setelah itu, Real harus bermain dengan sepuluh orang setelah Angel di Maria mengantongi kartu kuning keduaNamun, kalah jumlah pemain justru membuat Real menambah tiga gol.

"Kami terlambat start, tapi segera bangkitBermain dengan sepuluh pemain malah menambah motivasi kami," ujar Ronaldo di situs resmi klub.

Sayang, hat-trick Messi maupun Ronaldo belum melambungkan klub masing-masing ke puncak klasemenBarca masih tertinggal satu angka (11-12) dari urutan pertama Real Betis yang baru memainkan laga kelimanya Selasa dini hari WIB (27/9)

Sedangkan Real tertahan di peringkat keempat dengan 10 poinKendati memiliki poin sama dengan Valencia, Los Merengues - sebutan Real - unggul selisih gol dari tim yang kemarin kalah 0-1 dari Sevilla di Estadio Ramon Sanchez PizjuanItu sekaligus kekalahan pertama Valencia(dns)

Hasil Kemarin (25/9)

Athletic Bilbao v Villarreal        1-1
(Gabilondo 44/Nilmar 52)
Kartu merah : Ekiza 81 (Bilbao)

Sevilla v Valencia            1-0
(Kanoute 18)
Penalti gagal : Banega 69 (Valencia)
Kartu merah : Trochowski 57, Escude 68 (Sevilla), Aduriz 71 (Valencia)

Real Madrid v Rayo Vallecano    6-2
(Ronaldo 39, 51-pen, 84-pen, Higuain 45+1, Varane 67, Benzema 73/Michu 1, 55)
Kartu merah : Di Maria 57 (Real)

Barcelona v Atletico Madrid    5-0
(Villa 9, Miranda 15-og, Messi 26, 78, 90+1)

Mallorca v Real Sociedad        2-1
(Victor 20, Gastro 50/Agirretxe 15)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Posisi Direktur BLI Dihapus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler