Mesut Ozil Tinggal Arsenal, Lucas Podolski Ikut Berkomentar

Rabu, 20 Januari 2021 – 22:48 WIB
Lukas Podolsi berpose saat mengunjungi klub Malaysia Johor Darul Tazim (JDT) (johorsoutherntigers.com.my)

jpnn.com, JERMAN - Mantan penyerang timnas Jerman Lucas Podolski mengaku senang melihat Mesut Ozil meninggalkan Arsenal.

Dengan demikian Ozil bakal mulai bermain sepak bola lagi setelah hampir setahun terpinggirkan di Emirates Stadium.

BACA JUGA: Spezia Siap Bertarung Lawan Napoli Setelah Jungkalkan AS Roma

Menurut laporan Goal, Ozil kini bergabung dengan Fenerbahce sebagai pemain bebas transfer, setelah mencapai kesepakatan dengan Arsenal mengenai pemutusan kontraknya saat ini, yang semula akan habis pada Juni.

Gelandang berusia 32 tahun itu telah mendarat di Istanbul, sebelum diperkenalkan secara resmi oleh klub Turki tersebut sekaligus menutup tujuh setengah tahun kariernya di Emirates Stadium.

BACA JUGA: Leverkusen Naik ke Posisi ke-2, Dortmund di Urutan ke-4

Ozil belum sekalipun bermain dalam pertandingan kompetitif sejak Maret tahun lalu.

Karena tidak termasuk dalam rencana Mikel Arteta saat bergulirnya kembali kompetisi liga usai lockdown.

BACA JUGA: Penjaga Gawang Jadi Penentu Kemenangan Sevilla

Kesempatan bagi juara Piala Dunia itu untuk kembali menjadi starter The Gunners sirna ketika namanya tidak dimasukkan dalam skuad tim untuk Liga Premier Inggris dan Liga Eropa pada Oktober, yang membuat Podolski frustrasi.

Podolski adalah mantan rekan satu tim Ozil di timnas Jerman dan Arsenal antara 2013 dan 2015.

Ia mengecam Arsenal karena perlakuan mereka terhadap gelandang tersebut awal musim ini.

"Saya biasanya berpikir dengan seorang pemain yang sekarang berada di tahun keenam atau ketujuh bersama klub, untuk mengeluarkannya sepenuhnya dari skuat, itu sama sekali tidak baik," kata penyerang berusia 35 tahun itu seperti dikutip Goal pada Rabu.

"Ia menunjukkan kelasnya di lapangan, ia tidak pernah bersikap negatif terhadap rekan-rekannya atau klub. Arsenal sebagai klub tidak terlihat positif dalam situasi ini selama beberapa bulan terakhir."

Podolski, yang kini memulai bermain di klub Turki Antalyaspor, menyatakan kelegaannya setelah melihat Ozil bisa meninggalkan Emirates Stadium.

Ia juga memperkirakan mantan rekannya tersebut akan menjadi "aset" yang hebat bagi Liga Turki setelah bertahun-tahun bermain di level tertinggi sepak bola Eropa.

"Saya senang Mesut akan bermain untuk kami di Turki. Ia adalah aset bagi liga, dan usia 32 tahun masih dalam usia sepak bola terbaik," kata mantan penyerang Arsenal itu.

"Itu terjadi berulang kali di Super Lig, bahwa nama-nama hebat dihadirkan oleh bos klub untuk memuaskan para penggemar."

Podolski mengaku sedih melihat Ozil pergi dari Arsenal dengan cara yang tidak baik, tetapi senang bahwa ia akhirnya bisa kembali ke performa terbaiknya di lapangan setelah berbulan-bulan absen.

"Sungguh memalukan bahwa itu berakhir seperti ini. Tidak ada pemain yang puas bila ia tidak diizinkan bermain," tambahnya.

"Sekarang Mesut akhirnya bisa melakukan apa yang kita semua sukai lagi: bermain sepak bola." (Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler