jpnn.com - JAKARTA- Kebiasaan masyarakat Indonesia yang masih menggunakan laptop atau komputer desktop serta tablet berbasis Windows untuk kegiatan sehari-hari ditangkap Lenovo.
Produses teknologi papan atas itu akhirnya meluncurkan Lenovo MIIX 3. Itu adalah produk yang menggabungkan tablet dan laptop berbasis Windows 8.1 dalam satu perangkat.
BACA JUGA: 5 Smartphone Murah di Bawah 1 Jutaan Paling Diburu
Lenovo Miix 3 hadir di Indonesia dengan layar 10,1 inci yang telah menggunakan panel IPS dan memiliki resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel. Fitur itu dapat menampilkan gambar, video maupun teks dengan kualitas terbaik.
Di sisi performa, tablet ini telah dibekali prosesor Intel Atom Z3735F quad-core dengan kapsitas RAM sebesar 2GB. Lenovo Miix 3 memiliki kapasitas memori penyimpanan internal sebesar kapasitas 64GB dan bisa menggunakan kartu MicroSD. Dengan begitu, bisa untuk menambah kapasitas penyimpanan hingga 64GB.
BACA JUGA: Lenovo Yoga 3 Pro, Laptop Tertipis dan Paling Ringan di Dunia
“Produk terbaru kami cocok digunakan untuk pelajar dan pekerja yang membutuhkan tablet untuk kebutuhan hiburan ringan dan produktivitas ringan seperti mengetik naskah atau membuat presentasi tanpa harus membawa banyak gadget seperti tablet dan laptop," tutur 4P Manager Tablet Consumer Lenovo Indonesia, Capriana Natalia dalam acara peluncuran MIIX 3 dan workshop review di SCBD, Jakarta, Kamis (03/05/2015).
Produk terbaru Lenovo ini memiliki webcam sebesar 2MP dengan resolusi tinggi. Lenovo Miix 3 dilengkapi konektivitas port micro HDMI serta port micro USB 2.0.
BACA JUGA: Spot, Si Anjing Mesin yang Lebih Tangguh
Dalam paket pembelian, Lenovo menyertakan fasilitas langganan Office 365 berupa layanan Word, Excel, Power Point, OneNote, Outlook, Access dan Publisher dari Microsoft yang terhubung lewat komputasi awan (cloud storage) selama satu tahun gratis.
Lenovo Miix 3 menjanjikan performa baterai yang bisa digunakan hingga sekitar tujuh jam. Jika ingin mengubahnya menjadi laptop, pengguna dapat menghubungkan keyboard eksternal yang terintegrasi dengan konektivitas bluetooth. Lenovo Miix 3 telah dipasarkan di Indonesia dengan harga sekitar Rp 4,8 juta. (mg2/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Smartfren Andromax C2s: Harga Murah, tapi Bukan Murahan
Redaktur : Tim Redaksi