Milan Harus Hadapi Barca

Jumat, 16 Maret 2012 – 19:26 WIB
RAKSASA Italia, AC Milan harus berjuang keras untuk melanjutkan kiprahnya di Liga Champion Eropa. Tim milik Silvio Berlusconi itu harus menghadapi juara bertahan asal Spanyol, Barcelona pada babak perempat final Liga Champions. Pertandingan hidup mati dua raksasa ini akan digelar 28 Maret di San Siro, Italia dan 3 April di Nou Camp, Barcelona, Spanyol.

Jika Barca harus berjuang keras, lain lagi dengan seteru abadinya, Real Madrid. Anak asuh Jose Mourinho itu hanya menghadapi tim pendatang baru di zoa elit Eropa, APOEL FC dari Cyprus. Laga ini dihelat 27 Maret di markas APOEL dan 4 April di Santiago Bernabeu.

Sementara itu, wakil Inggris, Chelsea harus merumput lebih awal di SL Benfica (Portugal) pada 27 Maret dan bertindak sebagai tuan rumah di Stamford Bridge pada 4 April nanti. Sedangkan raksasa Jerman, FC Bayern München akan bertamu lebih awal ke markas Olympique de Marseille, Prancis pada 28 April dan akan menjadi tuan rumah pada 4 April.

Berikut jadwal lengkap hasil drawing Liga Champions Eropa:
 
Perempat Final
1 APOEL FC (CYP) v Real Madrid CF (ESP): 27 Maret / 4 April
2 Olympique de Marseille (FRA) v FC Bayern München (GER): 28 Maret / 3 April
3 SL Benfica (POR) v Chelsea FC (ENG): 27 Maret / 4 April
4 AC Milan (ITA) v FC Barcelona (ESP): 28 Maret / 3 April

Semifinal
1: Marseille / v Bayern APOEL / Madrid: 17 & 25 April
2: Benfica / Chelsea v Milan / Barcelona: 18 & 24 April

Final Liga Champions Eropa digelar di Arena München pada pada 19 Mei 2012 mendatang.(fuz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... MU Pantau Bintang Muda Real

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler