Milan Melorot, Allegri Salahkan Wasit

Senin, 23 April 2012 – 13:27 WIB
MILAN - Liga Italia menyisakan lima pertandingan lagi untuk menentukan siapa yang menjadi jawara di negeri Pizza itu. AC Milan yang beberapa pekan lalu kokoh di puncak klasemen kini harus puas berada di posisi kedua setelah serangkaian hasil kurang memuaskan di lapangan. Pelatih Milan, Massimiliano Allegri menuding wasit memiliki andil besar terhadap hasil mengecewakan yang didapat Milan akhir-akhir ini. Menurutnya keputusan wasit banyak merugikan klub milik Silvio Berlusconi itu.

"Saya sangat kecewa atas beberapa keputusan yang dikeluarkan karena banyak merugikan kami. Kami kurang beruntung tahun ini oleh para asisten wasit," ujar Allegri usai timnya ditahan imbang Bologna, sebagaimana dikutip dari situs resmi Milan, Minggu (22/4).

Termasuk dalam laga imbang melawan Bologna tadi malam, Allegri kecewa atas peluang yang didapat Ibrahimovic di babak pertama namun dianulir wasit. Dengan raihan ini, Milan tertinggal tiga poin dari Juventus yang dini hari tadi sukses menggulung As Roma 4:0 di Juventus Arena, Torino.

Namun demikian, Ignazio Abate, salah seorang pemain Milan, yakin peluang timnya untuk meraih Scudetto musim ini masih terbuka. Karena itu, ia dan kawan-kawan akan berjuang habis-habisan dalam lima laga tersisa.

"Kami tetap yakin karena sejarah telah menunjukkan gelar dapat dimenangkan atau kalah pada hari terakhir musim. Kami punya lima laga tersisa dan kami telah menambah energi. Jadi kami yakin ini masih bisa diperebutkan," tambahnya dalam situs yang sama.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... City Siap Rebut Tahta MU

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler