Milan Segera Tunjuk Inzaghi Gantikan Seedorf

Selasa, 27 Mei 2014 – 17:54 WIB
Clarance Seedorf dan Filippo Inzaghi

jpnn.com - MILAN - Kursi kepelatihan AC Milan segera berganti. Clarence Seedorf yang didatangkan pada Januari lalu dikabarkan bakal segera didepak manajemen Rossineri, julukan Milan.

Sebagai gantinya, Milan sudah menyiapkan sang legenda hidup Filippo Inzaghi. Media-media di Italia bahkan melaporkan, pergantian itu akan terjadi dalam waktu dekat. Pasalnya, manajemen Milan sudah melakukan pertemuan dengan Inzaghi, Senin (26/5) malam waktu setempat.

BACA JUGA: Kedatangan Neymar dkk Diprotes Guru di Brasil

Laman Football Italia menulis, selain Inzaghi, pertemuan itu juga dihadiri Silvio Berlusconi yang notabene merupakan pemilik Milan. Selain itu, hadir pula Wakil Presiden Adriano Galliani.

Laman Corriere Dello Sport melaporkan, belum ada keputusan yang bisa diberikan manajemen Milan terhadap media di Italia. Namun, kabarnya, manajemen Milan sudah sepakat mempromosikan Inzaghi ke tim utama.

BACA JUGA: Rossi tak Sabar Permalukan Marquez

Sebelumnya, mantan bomber Juventus itu hanya menjabat sebagai nahkoda tim Primavera. Bagi Milan, Inzaghi merupakan pilihan paling realistis untuk menggantikan Seedorf.

Pasalnya, mantan juru gedor timnas Italia itu sudah sangat hafal dengan seluk beluk Milan. Selain Inzaghi, Milan sebenarnya dikabarkan tertarik dengan Unai Emery. Sayangnya, Emery disebut-sebut memilih bertahan di Sevilla. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Van der Sar Harapkan Giggs Dapatkan Ilmu Van Gaal

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kimi Masih Keluhkan Mobil Ferrari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler