jpnn.com, JAKARTA - Aktris muda Tissa Biani mengaku sangat bergantung pada make-up untuk menjalani aktivitasnya. Tidak hanya saat syuting, dia juga selalu memperhatikan make-up ketika berkegiatan di hari-hari biasa.
"Hampir setiap hari aku make-up, misal jalan atau hang out aku pilih make-up yang cocok karena kulit aku sensitif. Kalau salah milih bedak jadi jerawatan karena lagi masa pertumbuhan," kata Tissa Biani saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta, Sabtu (24/11).
BACA JUGA: 5 Cara Mudah Mengatasi Kulit Sensitif
Kebiasaan memakai make-up membuat pemain film The Returning itu harus selektif memilih produk. Sebab kulitnya yang sensitif bisa berdampak karena make-up yang tidak sesuai. Apalagi saat ini Tissa Biani baru berusia 16 tahun yang masih mengalami masa pertumbuhan.
"Aku 16 tahun harus sesuaiin dengan usia aku, dan nyari produk yang cocok dengan kulit aku," bebernya.
Dalam peluncuran Pigeon Teens Skincare Series, Tissa Biani juga menyampaikan pendapatnya tentang tren make-up zaman sekarang. Menurutnya, saat ini remaja maupun anak muda lebih banyak memakai make-up yang lebih bold.
"Banyak juga yang menor enggak sama dengan usianya. Menurut aku tetap cantik tapi harus lihat usia kita berapa. Terus selalu pilih produk sesuai kita, jangan hanya tampil keren tapi tampil cantik natural, tapi bahaya buat kulit," imbuh Tissa Biani.
Karena alasan tersebut pula, Tissa Biani akhirnya mau telibat dalam acara Pigeon Teens Skincare Series. Menurutnya jenis riasan ini cocok bagi kulitnya karena memiliki filosofi 3S yaitu, Study, Safety, Satisfaction. (mg3/jpnn)
Redaktur : Tim Redaksi