Milla Janjikan Timnas U-23 Bergaya Menyerang

Rabu, 08 Maret 2017 – 09:37 WIB
Suasana Timnas saat latihan dipimpin Luis Milla. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Pelatih Timnas U-23 Luis Milla sudah mengantongi daftar nama pemain yang akan memperkuat Indonesia di ajang SEA Games 2017, di Kuala Lumpur, Malaysia Agustus mendatang.

Pelatih asal Spanyol itu menyatakan, materi skuad timnas U-22 nanti adalah mereka yang saat ini ikut dalam seleksi tahap ketiga.

BACA JUGA: Ravi Rela Kurangi Jam Istirahat untuk Penggemar

"Kami sudah sangat dekat untuk mendapat skuad inti di timnas. Dan, mereka yang saat ini dipanggil ke seleksi tahap ketiga, kemungkinan besar akan menjadi bagian dari skuad ini," kata Luis Milla setelah menjalani hari pertama program seleksi tahap ketiga di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, pagi kemarin (7/3).

Pria berusia 52 tahun asal Spanyol ini menjelaskan, pemain-pemain yang dipanggil ke seleksi tahap ketiga tersebut sudah memiliki fondasi sepak bola yang sangat bagus.

BACA JUGA: Milla Pengin Level Permainan Zola bak Zola Sesungguhnya

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan dia akan memanggil pemain lain dari total 26 pemain yang ikut dalam seleksi tahap ketiga tersebut.

Memang, sampai saat ini, Milla sudah memanggil 40 pemain untuk ikut dalam seleksi yang digelar mulai 21 Februari lalu.

BACA JUGA: Kiper Timnas U-23 Ingin Seperti David De Gea

Di mata Milla, semua pemain yang pernah ikut seleksi di timnas, memiliki kualitas yang merata.

Dengan begitu, dia harus berhati-hati untuk memutuskan pemain mana yang layak berkostum timnas.

"Semua pemain yang ikut dalam seleksi memiliki kualitas yang bagus. Itu membuat saya tidak begitu mudah untuk memutuskan siapa yang layak masuk di skuad inti nanti. Tapi, saya akan berusaha adil dalam mengambil keputusan,"kata mantan pelatih Zaragoza, tim kasta kedua Liga Spanyol itu.

Dalam seleksi kemarin, belum ada metode baru yang diterapkan oleh Luis Milla.

Program latihan masih didominasi oleh small games dengan penekanan penguasaan bola kepada pemain.

Sejumlah eks Timnas U-19 seperti Evan Dimas Darmono, Paulo Sitanggang, Hansamu Yama dan Yabes Roni terlihat menikmati seleksi terakhir tersebut.

Mila mengungkapkan, karekter tim yang sedang dia persiapkan adalah bermain menyerang dengan mengandalkan satu striker murni di lini depan.

Karena hanya bermain dengan satu striker itu, Milla hanya memanggil dua striker di seleksi tahap ketiga, yaitu Nur Hardianto dari Persela Lamongan dan Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC).

Tapi, lanjut Milla, dua sisi dari sayap kiri dan kanan harus bekerja lebih keras untuk ikut dalam ritme permainanannya tersebut.

Pemain yang saat ini berada di dua posisi itu memang terkenal memiliki kecepatan seperti Terens Puhiri dan Febri Haryadi di sisi kanan, serta Yabes Roni dan Saddil Ramdani yang bakal beroperasi sisi kiri lapangan

"Filosofi bermain saya menyerang, ofensif melalui serang murni atau sayap kanan dan kiri. Tapi tidak menutup kemungkinan, gelandang di belakang striker, juga harus mengambil peran," papar dia.

"Tapi, akan kami lihat lagi, formasi bermain akan disesuaikan dengan lawan yang kami hadapi," tegas dia, seperti diberitakan Jawa Pos.

Terens Puhiri, winger Pusamania Borneo Football Club (PBFC) yang baru saja dipanggil dalam seleksi tahap ketiga tersebut mengaku optimistis bisa masuk dalam skuad proyeksi SEA Games 2017 nanti.

"Ini adalah kesempatan yang tidak datang dua kali. Jadi, saya akan berusaha maksimal untuk memanfaatkannya," kata Terens. (ben)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ambisi Putra Papua Masuk Skuat Garuda


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler