Mimpi Alfeandra Dewangga Jelang Timnas Indonesia vs Thailand

Rabu, 29 Desember 2021 – 17:25 WIB
Bek timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia akan bersua Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 di National Stadium, Rabu (29/12) malam WIB.

Jelang laga tersebut, skuad Garuda sedang diselimuti optimisme tinggi. Mimpi membawa pulang gelar Piala AFF ke tanah air tengah diusung Asnawi Mangkualam dan kolega.

BACA JUGA: Indonesia vs Thailand: Shin Tae Yong Dapat Salam Khusus dari Tottenham Hotspur

Alfeandra Dewangga menjadi salah satu penggawa Garuda yang memiliki keyakinan bahwa timnas Indonesia bisa mengalahkan Thailand di laga malam nanti.

"Saya akan berikan yang terbaik untuk Indonesia. Semoga kami bisa juara Piala AFF untuk yang pertama kali," tutur Dewangga kepada PSSI.

BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Thailand: Ribuan Suporter Garuda Bakal Serbu National Stadium

Ketika disinggung soal siapa pemain Thailand yang harus diwaspadai, pemuda 20 tahun itu menyebut semua penggawa Gajah Perang merupakan pemain berkualitas dan berbahaya.

Dewangga mengaku akan berusaha menjalankan instruksi Pelatih Indonesia Shin Tae Yong sebaik mungkin di atas lapangan.

BACA JUGA: Awas! 7 Pemain Thailand Ini Pernah Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia

"Kami ikut semua strategi yang diminta coach Shin," tukasnya.

Duel timnas Indonesia vs Thailand akan bergulir dalam dua leg.

Partai pertama akan berlangsung malam nanti (29/12) pukul 19:30 WIB, dan partai berikutnya dimainkan Sabtu (1/1) di jam yang sama.(mcr15/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler