MITO Luncurkan Jam Tangan Kece dengan Fitur Melimpah

Rabu, 04 Mei 2016 – 09:11 WIB
Mito mobile meluncurkan produk Mito 555 smartwatch. Foto istimewa

jpnn.com - JAKARTA – Mito mobile kembali memperkenalkan produk teranyarnya. Brand nasional terkemuka ini tak hanya mengeluarkan jajaran smartphone berkualitas saja, tapi juga merambah ke segmen lain untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang semakin beragam.

 

Setelah sukses menjadi pelopor jam pintar lokal Mito S500 pada 2012 lalu, kini Mito meluncurkan generasi terbaru Mito 555 smartwatch.

BACA JUGA: TOP! Leicester Dipastikan Naik Kasta di FIFA 2017

“Mito 555 smartwatch ini hadir untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan sebuah jam pintar merek dalam negeri, yang berkualitas dengan fitur yang melimpah, namun tetap dengan harga yang terjangkau,” kata Hansen Lie, CEO Mito Mobile.

BACA JUGA: Produk Terbaru Lenovo Sasar Pekerja Pemula

Mito 555 smartwatch hadir dengan desain simple dengan layar berukuran 1,54 inchi, yang menghasilkan resolusi 240 x 240 pixel. Anda bisa langsung mengakses berbagai menu yang ada dengan cara menyentuh layar.

Dengan ukuran yang tidak terlalu besar, jam tangan pintar ini dirancang sesuai dengan pergelangan tangan. Sehingga Anda akan lebih nyaman ketika memakainya. Bagian tali jam terbuat dari bahan rubber yang nyaman dan berkualitas sehingga tidak akan cepat rusak.

BACA JUGA: Twitter Resmikan Tiga Akun Budaya Indonesia

"Smartwatch ini layaknya ponsel, namun dengan ukuran yang lebih ringkas dan berbentuk jam tangan. Anda juga bisa menikmati suguhan multimedia," serunya.

Bahkan Anda bisa mengabadikan momen penting langsung dari smartwatch ini. Karena di Mito 555 dilengkapi kamera resolusi 1,3 megapixel yang bisa digunakan untuk memotret foto atau merekam video.

Yang tak kalah menarik, jam tangan ini juga dilengkapi dengan fitur telephone. Anda bisa memasukkan kartu SIM ke dalam jam ini jika ingin mengaktifkan fitur komunikasi.

Dari jam tangan ini Anda bisa menjawab berbagai panggilan telepon maupun melakukan panggilan keluar. Anda bisa langsung menelepon ataupun menggunakan koneksi Bluetooth earphone.

Tidak hanya fungsi telepone, ketika ada SMS, smartwatch ini akan memberitahu Anda untuk menerima ataupun mengirim pesan lewat getaran. Untuk harga, Mito Mobile membanderol Rp 499 ribu. (chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Permintaan Layanan Data XL Naik Tajam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler