Momentum Politik bagi Tokoh Baru, Siapa Berani Melawan Jokowi?

Senin, 24 Juli 2017 – 16:57 WIB
Jokowi saat Pilpres 2014. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat komunikasi politik Hendri Satrio mengatakan, tokoh-tokoh baru berpeluang menang melawan Joko Widodo pada Pemilihan Presiden 2019.

Menurut dia, saat ini merupakan momentum politik bagi tokoh-tokoh baru.

BACA JUGA: Jokowi Bermain Sulap di Hadapan Ribuan Anak-Anak, Hahaha, Menghibur Banget...

"Yang berpeluang menang melawan Jokowi adalah tokoh-tokoh baru," kata Hendri ‎kepada JPNN.com, Senin (24/7).

Dia mencontohkan pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017. Anies Baswedan-Sandaiaga Uno berhasil terpilih menjadi Gubernur-Wakil Gubernur DKI terpilih.

BACA JUGA: Ternyata Prabowo Subianto Belum Kasih Jawaban, Jadi gak sih?

"Misalnya, Pilkada Jakarta, Anies sudah lama beredar, tapi dia tokoh baru di ajang perpolitikan Jakarta, sehingga momentum politik orang-orang baru memang sedang bagus," tutur Hendri.

Kendati demikian, Hendri menyatakan, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto masih memiliki peluang untuk menang dalam Pilpres 2019.

BACA JUGA: Amien Rais Yakin Prabowo Menang Pilpres, Pengamat: Ada Peluang tapi…

"Prabowo masih punya peluang? Masih. Karena, Prabowo juga tokoh nasional," tutur Hendri.

Namun, Hendri mengatakan, Jokowi masih berada di peringkat pertama untuk memenangi Pilpres 2019.

"Kalau sekarang elektabilitas paling tinggi di Jokowi," ungkapnya. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo-SBY segera Bertemu Bahas Perkoalisian Pilpres 2019, Wouw!


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler