Momo Sissoko jadi Marquee Player Mitra Kukar

Jumat, 14 April 2017 – 10:12 WIB
Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Detik-detik akhir jelang kick off Go-Jek Traveloka Liga 1 2017 pada 15 April nanti penuh kejutan.

Setelah rekomendasi dari Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) keluar, kejutan lainnya adalah soal tambahan marquee player.

BACA JUGA: Ultah, Anindito Berburu Kado Istimewa di Kandang Barito

Kehadiran Michael Essien, Carlton Cole, dan Pieter Odemwinge, membuat eks bintang Liverpool (2005-2008) Mohamed 'Momo' Sissoko kepincut datang ke Indonesia.

Kali ini klub yang berhasil membawa pemain 32 tahun tersebut ke kompetisi Liga Indonesia adalah Mitra Kukar.

BACA JUGA: Aji Yakin Minimal Bawa Pulang Satu Poin dari Bandung

Kepastian resmi bergabungnya Sissoko tersebut diungkapkan oleh Direktur Operasional Mitra Kukar Suwanto. Saat dihubungi Kamis (13/4) malam, dia terlihat cukup antusias untuk menjawab pertanyaan wartawan.

"Baru saja penandatanganan kontrak beres. Dia resmi bersama kami dengan kontrak satu musim dulu, dengan opsi perpanjangan," katanya.

BACA JUGA: BOPI Deadline Klub Beresi Kitas Pemainnya dalam Sebulan

Kehadiran pemain yang sudah melewati masa keemasannya bersama Liverpool tersebut menjadikan Mitra Kukar sebagai tim pemilik marquee player selain Persib Bandung, Madura United, dan PBFC. "Kami memang butuh pengatur ritme permainan. Sissoko dikenal bagus dalam hal itu," ungkapnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BOPI Beri Rekomendasi, Liga 1 Bergulir Sesuai Jadwal


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler