Motivasi Merantau Warga Minang Dinilai Telah Berubah

Minggu, 24 Februari 2013 – 23:51 WIB
JAKARTA - Mantan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) yang juga tokoh masyarakat Sumatera Barat, Azwar Anas, menilai  hiruk-pikuknya panggung politik Indonesia telah berpengaruh pada motivasi masyarakat Minang dalam merantau. Menurutnya, di kalangan masyarakat Minang telah terjadi pergeseran motivasi dalam hal merantau.

Azwar mengatakan, jika pada era sebelum kemerdekaan motivasi masyarakat Minang merantau demi pendidikan, justru kini motivasinya untuk menyesuaikan dengan kondisi politik. Termasuk di antaranya adalah menjadi tim sukses bagi banyak kandidat kepala daerah dan calon anggota legislatif.

"Ini ada ceritanya dari Padang Sidempuan. Dulu, kalau ada lima orang Minang di rantau, maka tiga orang pasti dagang, satu guru dan satunya lagi pengurus masjid atau musala. Tapi sekarang kelimanya jadi tim sukses," kata Azwar dalam acara diskusi 'Gebyar 50 tahun Keluarga Mahasiswa Minang Jakarta Raya' (KMM Jaya), di Hotel Balairung, Jakarta, Minggu (24/2).

Sebagai suatu anekdot, lanjutnya, hal itu memang cukup lucu. Namun Azwar menganggap anekdot itu menggelitik pikirannya. "Apa memang begitu faktanya?" tanya mantan Gubernur Sumbar itu.

Menurut Azwar, mestinya pada era reformasi ini semakin banyak orang Minang yang eksis karena reformasi lebih mengedepankan egaliter. Tapi menurutnya, hal itu justru itu tidak terjadi.

"Kondisi ini mestinya harus dicermati sebagai sebuah fenomena yang akan merugikan generasi Minang ke depannya," harapnya.(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tangis Iringi Pemakaman Pratu Wahyu Prabowo

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler