MotoGP 2019: Kabar Terbaru soal Kondisi Jorge Lorenzo

Jumat, 26 Juli 2019 – 01:30 WIB
Jorge Lorenzo. Foto: AFP

jpnn.com, LONDON - Pembalap Repsol Honda Jorge Lorenzo masih membutuhkan waktu panjang untuk memulihkan kondisinya setelah mengalami kecelakaan maut pada MotoGP 2019 seri Belanda.

Pria asal Spanyol itu bakal absen pada dua seri berikutnya, yakni Brno (Republik Ceko) dan Spielberg (Austria).

BACA JUGA: Kabar Tak Sedap soal Jorge Lorenzo

Awalnya pembalap 32 tahun itu dijadwalkan kembali mengaspal di Automotodrom Brno pada 4 Agustus mendatang.

BACA JUGA: MotoGP Jerman: Jorge Lorenzo Absen, Stefan Bradl Untung

BACA JUGA: Start Posisi ke-11 di MotoGP Jerman, Rossi: Motor Itu Ibarat Pacar, Bukan Seperti Ibu

Akan tetapi, fraktur T6 dan T8 di tulang belakangnya membuat dia harus beristirahat lebih lama.

"Lorenzo diputusan untuk fokus melanjutkan pemulihan dan akan kembali di GP Inggris 25 Agustus," tulis pernyataan Repsol Honda dalam situs resmi mereka.

BACA JUGA: Cek Jadwal MotoGP Jerman dan Pengakuan dari Marc Marquez

Sebelumnya Lorenzo sudah dua kali absen dalam balapan, yakni di Assen dan Sachsenring.

Di Brno nanti, posisi Lorenzo akan digantikan Stefan Bradl yang berhasil finis kesepuluh di Sachsenring.

Bradl sebagai test rider HRC memang menjadi opsi terbaik buat Honda. Sebelumnya, dia juga disiapkan tampil dengan status wild card di Brno.

Nantinya Bradl tetap menggunakan seragam Repsol Honda seperti saat dia tampil di Sachsenring.

Di sisi lain, keputusan Honda dan Lorenzo untuk menunda membalap penuh perhitungan.

"Kondisi Lorenzo sudah membaik, tetapi dia masih merasakan sakit dan gerakannya di atas motor dibatasi," lanjut pernyataan Honda.

Performa Lorenzo musim ini memang tidak secemerlang musim-musim sebelumnya.

Terlebih dia bergabung bersama Honda dengan kondisi fisik yang belum prima. Bahkan sebelum musim 2019 bergulir, dia menjalani operasi lengan kiri.

Selain itu, Lorenzo juga masih sulit beradaptasi dengan RC213V. Pada musim pertamanya bersama Honda, dia belum mampu menandingi performa Marc Marquez.

Capaian dia musim ini salah satu yang terburuk sepanjang kariernya di pentas MotoGP.

Tujuh kali membalap, dua kali gagal finis dan selalu finis di atas 10 besar bukanlah tipikal sosok Lorenzo. (nap)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MotoGP 2019: Siapa Bisa Hentikan Marc Marquez di Sachsenring?


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler