MotoGP Jepang: Ada Kebakaran di Sirkuit Motegi Malam Tadi, Ini Kata Rossi

Jumat, 23 September 2022 – 09:15 WIB
Salah satu garasi di Motegi Twin Ring Circuit terbakar Kamis malam, atau kurang dari 24 jam digelarnya latihan bebas pertama MotoGP Jepang. Foto: Twitter @BorjaGonzalezG - Speed Week

jpnn.com - MOTEGI - Kebakaran terjadi di area pit yang berada di Sirkuit Twin Ring Motegi, tempat digelarnya MotoGP Jepang, Kamis (22/9) malam waktu setempat.

Api berkobar di garasi Marc VDS (tim Moto2).

BACA JUGA: Jadwal Lengkap MotoGP Jepang 2022 & Klasemen Sementara

Pihak Marc VDS mengatakan kebakaran terjadi karena hujan merembes melalui atap garasi dan memicu korsleting.

Saat kejadian, awak Marc VDS sudah dalam perjalanan ke hotel.

BACA JUGA: 10 Pembalap Ingusan di MotoGP Jepang 2022

Beruntung para mekanik Suzuki Ecstar dan Aprilia Racing yang berada di sebelah pit Marc VDS, masih di lokasi saat api mengamuk.

Mereka segera turun tangan, mendobrak pintu dan menemukan sumber api.

BACA JUGA: Aleix Espargaro Berharap Balapan Basah di MotoGP Jepang 2022

Sebuah mobil pemadam kebakaran juga datang membantu.

Tidak ada korban luka, api dapat dipadamkan.

"Air (rembesan hujan) masuk ke dalam. Sepertinya starter mengeluarkan percikan di malam hari, yang menyebabkan munculnya api," kata bos Marc VDS Marina Rossi kepada Speed Week.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada tim Suzuki. Mereka sangat berani, cepat membantu. Tidak ada kerusakan pada sepeda motor," imbuh Rossi.

Awak Suzuki juga membantu membangun kembali garasi Marc VDS, seolah-olah itu milik mereka sendiri.

"Semua anggota tim kami aman dan garasi dibangun kembali, kami siap untuk memulai GP Jepang besok," katanya. (sw/cr/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
MotoGP Jepang   Motegi   Marc VDS   MotoGP   Moto2   Suzuki  

Terpopuler