jpnn.com, JAKARTA - Astra Honda Motor (AHM) melakukan penyegaran pada motor bebek trekking CT125 di Indonesia, Rabu (14/6).
Motor bebek itu hadir dengan sentuhan desain terbaru dengan gaya tangguh dan modern.
BACA JUGA: Honda Siapkan Generasi Baru Motor Bebek CT125
Marketing Director AHM Octavianus Dwi mengatakan Honda CT125 dihadirkan dengan penyegaran terkini yang mampu memberikan rasa nyaman dan menyenangkan.
“Honda CT125 hadir untuk memperluas kesenangan berkendara motor yang unik tak hanya di lingkungan perkotaan tetapi juga untuk berbagai aktivitas outdoor,” ungkap Octavianus Dwi dalam siaran persnya, Rabu (14/6).
BACA JUGA: Honda CT125 Masuk ke Indonesia, Mudah Dikendarai, Sebegini Harganya
Honda CT125 hadir dengan grafis logo Honda terbaru pada bodi bagian depan dengan sentuhan outline hitam pada grafis tulisan semakin memperkuat kesan tangguh dan modern pada model ini.
Menggunakan rangka rigid dan ringan, carrier pada bagian belakang hadir dengan sentuhan warna hitam terbaru yang menjadikan tampilan model ini semakin tangguh.
BACA JUGA: Lihat Nih, Honda CT125 Punya Knalpot Mirip Senjata Militer
Honda CT125 membawa perpaduan antara gaya hidup modern karena mengadopsi sistem LED di keseluruhan fitur pencahayaan.
Panelmeternya digital dan compact dengan desain bulat yang terlihat modern dan mewah sekaligus mudah untuk membaca informasi yang ditampilkan.
Motor ini memiliki tangki yang besar dengan kapasitas 5,3L untuk menemani pengendaranya berkendara jarak jauh, dengan desain lampu depan yang bulat berpadu dengan desain lampu sein berbentuk kotak yang menjadi ciri khas dari Honda CT.
Setang kemudi pada model dihadirkan mampu memberikan posisi berkendara natural yang mudah untuk dikendalikan dan menyempurnakan posisi berkendara yang tegap di mana pengendara mendapatkan visibilitas sempurna ke segala arah.
Honda CT125 didesain untuk menjadi partner berkendara yang tangguh di medan trekking menuju destinasi menyenangkan seperti berkemah, memancing, hingga touring .
Motor bebek asal Jepang itu dibekali mesin berkapaitas 125cc, PGM-FI SOHC, 4 langkah dan berpendingin udara yang menawarkan tenaga 6,76 kW dan torsi 10,8 Nm.
Honda CT125 hadir dengan warna Glowing Red yang dipasarkan dengan harga On The Road (OTR) DKI Jakarta Rp 81.400.000. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Honda CT125 Membuka Selubung di Tokyo Motor Show 2019
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian