PAGARALAM – Pengantre BBM di SPBU Simpang Manak, Kecamatan Pagaralam Selatan, kemarin, sekitar pukul 15.00 WIB, terlihat panik. Pasalnya, motor jenis CB tanpa pelat polisi yang selesai mengantre tepat di depan salah satu unit pengisian BBM meledak. Sejumlah kendaraan yang ada di SPBU berhamburan keluar dari areal SPBU.
Untungnya, petugas SPBU dan anggota Polsek Pagaralam Selatan yang bertugas langsung bertindak cepat mengamankan antrean BBM. Mereka langsung menyiramkan racun api. Kepanikan langsung mereda. “Kejadiannya begitu cepat, pemilik motor CB ini langsung kabur dan belum kita ketahui siapa orangnya,” kata Kapolres Pagaralam AKBP Abi Darin SH melalui Kapolsek Pagaralam Selatan Iptu Wantoro didampingi Briptu Muhidin yang ditemui di SPBU, kemarin.
Dugaan kuat akibat terjadinya konslet di motor CB saat akan dihidupkan pascamengisi minyak. “Kita langsung mengambil racun api dan menyiramkan ke motor tersebut. Setelah padam, motor kita amankan di Polsek Pagaralam Selatan,” kata Muhidin.
Saat kejadian, antrean BBM panjang seperti biasanya. “Kita bersyukur, kejadian ini cepat diatasi anggota dan pegawai SPBU,” katanya yang menyebutkan ada empat anggota yang stand by di SPBU tersebut.
Epi, pemilik SPBU Simpang Manak mengatakan, saat kejadian dirinya ada di sekitar SPBU. “Namun, saya tak melihat pasti motor meledak tersebut. Alhamdulillah masih dilindungi Allah swt dan tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan,” ujarnya.
Dikatakannya, di SPBU ini semua alat kelengkapan keselamatan, seperti racun api cukup lengkap dan sudah menjadi standar keamanan di SPBU. “Kejadian ini cukup cepat dan membuat masyarakat yang antre BBM sempat panik,” katanya. (ald/ce5)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Heboh, Kambing Lahir Tanpa Kepala
Redaktur : Tim Redaksi