Mou Pastikan Higuain Tetap di Madrid

Minggu, 06 Mei 2012 – 22:44 WIB

MADRID - Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho membantah kabar hengkangnya pemain tim nasional Argentina, Gonzalo Higuain. Pelatih yang dijuluki The Special One itu memastikan bahwa Higuain akan tetap di Madrid meskipun mendapat rayuan tawaran dari klub lain.

Pria berkebangsaan Portugal itu menegaskan bahwa Higuin tidak akan meninggalkan Santiago Bernabeu. Pemain berusia 24 tahun itu tidak akan dijual harga berapapun.

"Higuain tinggal di sini. Dia akan tinggal di Madrid karena saya tidak ingin dia pergi.. Dia memiliki kontrak yang sangat baik dan akan berjalan selama bertahun-tahun lebih," ujar Mourinho kepada ABC yang dikutip Goal, Minggu (6/5).

Kabar kepindahan Higuain terus-menerus berhembus. Ia diberitakan akan hengkang dari La Liga dan akan berlabuh Paris Saint-Germain. Apalagi, bintang Paris Saint-Germain Javier Pastore mengungkapkan bahwa awal pekan ini Higuain akan melakukan pembicaraan

Namun, Mou lagi-lagi mengatakan Higuin tidak akan dilepas meskipun manajemen Madrid ditawari dengan harga yang tinggi.

"Dan Madrid tidak punya niat untuk menjual baik. Bahkan jika klub ditawarkan 40, 50 atau € 60 juta, kami tidak akan menjual dia. Dua striker saya di musim depan adalah Benzema dan Higuain," pungkasnya. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Muntari Lebih Happy Bersama Rossoneri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler