jpnn.com - LONDON- Pelatih Chelsea Jose Mourinho mulai ikut memanaskan bursa perebutan jasa Cesc Fabregas musim depan.
Belakangan, gelandang Spanyol yang kini masih berbaju Barcelona itu semakin santer disebut sudah pasti akan hengkang dari Camp Nou.
BACA JUGA: Liverpool Ikat Moreno Lima Tahun
Selain Chelsea, Arsenal dan Manchester United juga dilaporkan ikut memburu Fabregas.
Dilaporkan Mirror, Jumat (6/6), Jose Mourinho menegaskan menginginkan Fabregas, usai kepastian hijrahnya Frank Lampard dari Chelsea.
BACA JUGA: Rooney Tak Ambil Pusing Kritik dari Scholes
"Kami memiliki beberapa (pikiran untuk mendatangkan Fabregas). Saya telah menganalisis situasi, saya pikir dia (Fabregas) tertarik untuk meninggalkan Barcelona dan juga tertarik untuk datang kembali ke Inggris. Kami tertarik dalam hal ini," ujar Mourinho.
Mourinho bahkan berani menyebut, dia ingin Chelsea berani menawarkan gaji 200.000 poundsterling/minggu.
BACA JUGA: Aston Villa Resmi Gaet Senderos
"Dia dibutuhkan untuk detak jantung lini tengah," kata Mourinho. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ibrahimovic Banyak Belajar dari Patrick Viera
Redaktur : Tim Redaksi