jpnn.com - LONDON - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho tak bisa menyembunyikan kekagumannya pada bomber muda Andre Schurrle. Mourinho terus saja menyanjung striker asal Jerman itu.
Pujian itu tak lepas dari performa hebat Schurrle yang sukses mencetak hat-trick ketika Chelsea melumat Fulham dengan skor 3-1 di Craven Cottage, London, Sabtu (1/3) malam WIB. Itu adalah hat-trick pertama Schurrle untuk Chelsea sepanjang musim ini. Dengan tambahan tiga gol itu, Schrulle kini sudah mengemas enam gol bersama The Blues, julukan Chelsea.
BACA JUGA: Kesal Stadion untuk Pembukaan Piala Dunia Belum Kelar
"Dia masih dalam tahap belajar di Premier League. Namun, dia memiliki darah dingin. Di depan gawang lawan, dia sangat dingin. Dia adalah finisher yang sangat bagus," terang Mourinho di laman Sky Sport.
Ketajaman Schurrle tentu membuat Mourinho kini punya banyak pilihan di lini depan. Selama ini, pelatih berjuluk The Special One itu memang dipusingkan dengan ketajaman para striker Chelsea.
BACA JUGA: Van Gaal dan De Boer Masuk Daftar Calon Pengganti Moyes
"Dia adalah penyelesai peluang yang bagus. Itulah yang saya harapkan darinya. Penampilan kami pada babak pertama sangat buruk. Namun, kami tampil brilian pada babak kedua. Ini adalah kemenangan yang luar biasa," tegas Mourinho.(jos/jpnn)
BACA JUGA: Harden Beringas, Rockets Hancurkan Pistons
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mourinho Masih Jagokan City Juara Premier League
Redaktur : Tim Redaksi