MU Bekuk Newcastle 3-0

Senin, 08 Oktober 2012 – 00:32 WIB
Manchaster United saat berlaga melawan Newcastle United, Minggu (7/10). Foto : REUTERS
NEWCASTLE — Setelah terlempar ke posisi enam, Manchester United akhirnya kembali ke posisi dua klasemen sementara Barclays Premier League. Hal ini diraih setelah The Red Devils membantai tuan rumah Newcastle United dengan skor telak 3-0.

Kini MU mengoleksi  15 poin dari tujuh laga dan  memantapkan tekanan kepada Chelsea yang meuncaki klasemen dengan 19 poin. Sementara bagi kekalahan ini membuat The Toon Armys -julukan Newcastle- terlempar ke posisi 10.

Bertandang St. James Park Senin (8/10),  MU memasang trio penyerangnya Robin Van Persie, Wayne Roone dan Welbeck. Selain itu pemain yang didatangkan dari Borussia Dortmund, Shinji Kagawa juga tampil sebagai starter setelah pulih dari cedera. Hasilnya, MU langsung mengamuk.

Laga baru memasuki menit ke delapan Jonny Evans berhasil menyundul bola hasil sepakan penjuru yang dilesakkan Van Persie. MU unggul 0-1

Tidak butuh waktu lama delapan menit kemudian Patrice Evra membawa MU menjauh dengan 0-2 Kali ini sepak pojok akurat yang ditembakkan Wayne Rooney berhasil disundul oleh Evra. Skor 20-2 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua tuan rumah yang berupaya mengejar ketertinggalan bermain lebih agresif. Hatem ben Arfa dan kawan-kawan berupaya menekan pertahanan tim tamu. Namun padunya pertahanan yang dibangun Rio Ferdinand dan kawan-kawan membueta mereka kesulitan mencetak gol.

Asik menyerang justru MU lah yang mampu menambahkan gol. Menit ke 71, Tom Cleverly berhasil melesakkan bola lambung melengkung yang melesat ke pojok kanan gawang Tottenham. Gol ini berawal dari serangan balik cepat yang membuat Rooney mampu mengirim bola kepada Cleverly. Skor 0-3 untuk kemenangan MU bertahan hingga laga usai. (zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hina FA, Chelsea Denda Ashley Cole

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler