MU Jeblok, Rumah Judi Kembalikan Uang Petaruh

Selasa, 18 Maret 2014 – 18:27 WIB

jpnn.com - MANCHESTER -- Kekalahan demi kekalahan yang diterima Manchester United ternyata juga menimbulkan kekecewaan bagi Fred Done yang merupakan pemilik rumah judi Betfred.

Sama seperti fans MU lainnya, Done juga merasa sangat tersiksa. Tak heran, Done langsung berempati pada fans MU. Caranya ialah dengan langsung mengembalikan semua uang para petaruh yang menempatkan dananya untuk berjudi di setiap pertandingan MU.

BACA JUGA: Domenicali Akui Ferrari Kalah Kelas Dari Pesaing

Total, Done akan mengembalikan dana sebesar 200 ribu Poundsterling atau sekitar Rp 3,7 miliar (Poundsterling= Rp 18.162). Done pun memecahkan rekor sebagai pemilik rumah judi pertama yang mengembalikan uang pada para petaruh.

"Para suporter MU yang loyal ini tak akan pernah mendapat kesempatan untuk menang bersama MU. Musim ini MU tak berdaya, tak memiliki harapan dan tak punya peluang lagi," terang Done di laman Manchester Evening News, Selasa (18/3).

BACA JUGA: Legenda Prancis Kritik Kedewasaan Koscielny

Done juga tak memberlakukan syarat nan berat bagi para petaruh untuk mendapatkan uangnya kembali. Para fans itu hanya perlu menunjukkan bukti taruhan ke markas Betferd.

"Siapapun yang bertaruh bahwa MU akan memenangkan gelar hanya perlu membawa slip taruhan ke rumah judi kami. Selanjutnya, saya akan mengganti semua uang mereka," tegas Done. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Mercedes Dedikasikan Kemenangan Untuk Schumi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Vidic Ingin Kembalikan Nama Besar Inter Milan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler