MU Modali Van Gaal Rp 2,8 T untuk Belanja Pemain

Selasa, 20 Mei 2014 – 17:45 WIB

jpnn.com - MANCHESTER - Louis Van Gaal memiliki keleluasaan besar menyusun skuat utama Manchester United musim 2014/2014. Pasalnya, manajemen MU sudah menganggarkan dana besar untuk pelatih asal Belanda itu.

Laman Guardian, Selasa (20/5) menulis, manajemen MU bersedia menggelontorkan dana sebesar 150 juta Poudsterling atau sekitar Rp 2,8 triliun (Poundsterling= Rp 18.911). Dengan dana jumbo itu, Van Gaal tentu leluasa untuk merekrut pemain bidikannya. Sejauh ini, beberapa pemain memang terus dikait-kaitkan dengan tim berjuluk Setan Merah itu.

BACA JUGA: Tim Uber Indonesia Tembus Perempat Final

Mereka di antaranya ialah Thomas Muller, Toni Kroos, Marco Reus, Mats Hummels hingga Kevin Strootman. Dengan dana sebesar itu, MU memang sangat optimistis bakal merengkuh gelar Premier League ke-21.

“Selalu menjadi mimpi bagi saya untuk bekerja di Premier League. Bekerja sebagai pelatih di MU, tim terbesar di dunia, membuat saya merasa bangga,” terang Van Gaal.

BACA JUGA: Hamilton Jadi Atlet Paling Berharga di Dunia

“Saya sudah tahu bagaimana luar biasanya situasi di Old Trafford. Saya tahu bagaimana gairah para fans. Klub ini memiliki ambisi besar. Saya juga punya target besar,” tegas pelatih berusia 62 tahun itu.(jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Ancelotti Jamin CR7-Benzema Main di Final Liga Champions

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hajar Nigeria, Tim Thomas Indonesia Lolos Perempat Final


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler