Mudik 2022, Siloam Hospitals Siaga Ambulans & Vaksinasi di Jalur Tol

Kamis, 28 April 2022 – 23:52 WIB
Siloam Hospitals ikut mendukung program pemerintah mengamankan mudik 2022 dengan menyiagakan ambulans dan vaksinasi di jalur tol. Ilustrasi Foto: Siloam Hospitals

jpnn.com, PURWAKARTA - Menyambut hari raya Idulfitri 1443 Hijriah pada awal Mei 2022 mendatang, Siloam Hospitals Purwakarta turut bersiaga penuh.

Layanan siaga tidak hanya saat puncak arus mudik, tetapi juga saat arus balik.

BACA JUGA: Tinjau Arus Mudik, Lihat Tangan Mas Tri, Ada yang Tak Biasa

Direktur Siloam Hospitals Purwakarta dr Irwan Gandana MARS mengatakan siaga layanan kesehatan jelang hari raya ini diinisiasi Dinas Kesehatan Kabupaten Purwakarta.

"Kami akan membuka posko kesehatan di rest area KM 72A arah menuju Kota Bandung dengan tambahan mobil ambulans yang akan bersiaga guna membantu jika diperlukan saat arus mudik 2022 berlangsung," terang dokter Irwan dalam keterangannya, Kamis (28/4).

BACA JUGA: Pemudik Membeludak di Bekasi, Kombes Hengki Sampai Turun Tangan, Lihat

Selain itu, ada vaksinasi Covid-19 bagi pemudik yang melintas di jalur tol.

Ditambahkan dr Irwan, siaga layanan kesehatan ini akan dilakukan dalam dua sesi, yaitu pada 2 dan 6 Mei di lokasi rest area yang sama.

BACA JUGA: Pak Yanto Bersyukur Bisa Mudik Plus Dapat Fasilitas Gratis dari Polisi

"Selain bentuk kepedulian, layanan kesehatan ini sebagai antisipasi saat arus mudik berlangsung, termasuk vaksinasi bagi yang memerlukan," terang dr Irwan Gandana. (esy/jpnn)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... One Way dan Ganjil Genap di Tol Japek - KM 114 Semarang Resmi Diberlakukan, Begini Skemanya


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler