Mudik Lebaran 2022: Pelabuhan Makassar Dipadati Pemudik, Pelni Siapkan 14 Kapal

Selasa, 26 April 2022 – 13:50 WIB
Petugas di pelabuhan tengah melayani masyarakat yang ingin mudik. Foto: M Srahlin Rifaid/JPNN.com.

jpnn.com, MAKASSAR - Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), dipadati para pemudik yang ingin melakukan mudik Lebaran 2022.  

Pantauan JPNN.com di Pelabuhan Makassar, Selasa (26/4) siang, para calon penumpang sudah mulai memadati area pelabuhan untuk mudik ke kampung halaman. 

BACA JUGA: Buka Tol Pekanbaru-Bangkinang, Irjen Iqbal: Berikan Pelayanan Maksimal kepada Pemudik

Berdasar informasi yang diperolah, rata-rata tujuan pemudik itu adalah Pulau Jawa, Nusa Tenggara Timur (NTT), Pulau Kalimantan, Sulawesi Tenggara, Papua hingga Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Para petugs di pelabuhan tampak melakukan pemeriksaan cukup teliti terhadap para calon penumpang kapal. 

BACA JUGA: Irjen Rudy Malam-malam Datangi Pelabuhan Merak, Seorang Jenderal Turut Mendampingi

Pemeriksaan itu meliputi kesehatan, seperti administrasi vaksinasi, kemudian memeriksa tiket para calon penumpang. 

Fitri (23), salah satu penumpang, mengaku sengaja memilih untuk pulang ke kampung halaman satu pekan sebelum Lebaran

BACA JUGA: Seperti Ini Kesiapan Pelni Menyambut Arus Mudik Lebaran 2022

"Saya mau pulang kampung ke Bima, NTB," kata Fitri kepada JPNN.com, Selasa (26/4). 

Fitri mengungkap alasannya memilih transportasi laut adalah karena mudah dan murah. 

"Sangat mudah dan cukup murah harga tiketnya," tambah perempuan yang menempuh pendidikan di UIN Alauddin Makassar, itu. 

Kepala Cabang PT Pelni Makassar Haryanto Sembiring mengatakan arus mudik cukup tinggi satu pekan terakhir ini. 

"Sekarang sudah padat arus mudik. Penumpang sudah mulai padat," katanya di tempat terpisah. 

Haryanto menjelaskan pada 2022 ini, Pelni Cabang Makassar menyiapkan 14 kapal untuk mengangkut penumpang yang akan mudik Lebaran

"Ada 14 unit kapal yang kami siapkan dengan tujuan Surabaya, Bima, Labuan Bajo, Nunukan, Tarakan hingga Papua," ungkap dia. (mcr29/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler