MUI Khawatir Perilaku Ustaz Hariri Rusak Citra Dai

Kamis, 13 Februari 2014 – 18:22 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Tindakan Ustaz Hariri yang melakukan kekerasan terhadap seorang laki-laki dalam sebuah ceramah di Nagrak, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, dikecam Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat. MUI Jawa Barat takut tindak kekerasan Ustaz Hariri yang beredar di YouTube berdampak buruk pada citra pendakwah.

"Ketika masyarakat melihat dia melakukan tindakan kekerasan, di situ masyarakat akah kehilangan trust (kepercayaan)," kata Sekretaris Umum MUI Jawa Barat, Rafani Achyar saat dihubungi wartawan via telepon, Kamis (13/2).

BACA JUGA: MUI: Tindakan Ustaz Hariri Sangat Tidak Pantas

"Masyarakat bisa saja menggeneralisir masalah. Hanya karena satu ustaz, digeneralisir semua ustaz begitu," lanjut Rafani.

Seharusnya, kata Rafani, seorang Dai bisa jadi contoh dalam hal perbuatan dan juga ucapannya. Seorang Dai harusnya bisa mengarahkan orang yang tadinya berperilaku buruk menjadi baik. "Ustaz juga harus mengarahkan orang yang baik menjadi lebih baik lagi," tutup Rafani. (jdn/jpnn)

BACA JUGA: Ngaku Sakit, Depe Harus Dieksekusi Hari Ini

BACA JUGA: Raffi Ahmad Rayakan Valentine Bersama Nagita Slavina

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ustaz Hariri Bantah Minta Kakinya Dicium


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler