MUI Tegaskan Aksi Boikot Produk AS Bukan Gertak Sambal

Minggu, 17 Desember 2017 – 14:23 WIB
Aksi Bela Palestina. Foto: Ryan Darmawan/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) Amirsyah Tambunan mengatakan, aksi boikot seluruh produk Amerika dan Israel yang beredar di Indonesia merupakan sikap tegas atas pengakuan Donald Trumph terhadap Yerusalem sebagai ibu kota Israel.

Aksi boikot ini akan tetap berlangsung kecuali Presiden Amerika Serikat itu mengubah keputusannya.

BACA JUGA: UBN: Omongan Trump Bikin Hati Umat Islam Terluka

"Kalau Amerika mau mencabut pengakuannya, aksi boikot nggak ada lagi kok. Kita sebagai umat mayoritas di Indonesia harus menunjukkan sikap. Kita tidak akan mati bila tidak menggunakan produk Amerika," kata Amirsyah yang ikut dalam aksi bela Palestina di kawasan Monas, Jakarta, Minggu (17/12).

Dia optimistis, petisi MUI yang salah satunya menyuarakan aksi boikot sudah diketahui Dubes Amerika untuk Indonesia dan Presiden AS.

BACA JUGA: Zulkifli Hasan: Yang Radikal Donald Trump, Bukan Umat Islam

MUI berharap Amerika mengubah keputusannya karena seruan aksi boikot bukan sekadar gertak sambal.

"Hari ini perwakilan MUI belum bisa bertemu dengan Dubes AS. Karena dubesnya sedang liburan di Amerika. Namun, Senin besok (18/12), kami akan diterima di Kedubes," ucapnya.

BACA JUGA: Ini Alasannya Indonesia Harus Membantu Palestina

Dia berharap, Amerika akan mengubah keputusannya. Jika tidak, umat Islam akan terus berjuang membela hak-hak warga Palestina. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ikut Aksi, Jimly: Ini Momentum Palestina untuk Merdeka


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler