Mularis - Syaidina Bertekad Perbaiki Pendidikan Palembang

Rabu, 02 Mei 2018 – 15:47 WIB
Mularis Djahri (tengah) saat berkampanye. Foto: Sumatera Ekspres

jpnn.com, PALEMBANG - Calon Wali Kota Palembang Mularis Djahri bertekad membenahi pendidikan di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan itu. Dia yakin bisa membuka akses pendidikan yang lebih luas bagi anak-anak Palembang.

Data Kemendikbud menyebutkan, masih terdapat 32,83 persen anak di rentang usia 13-15 tahun yang tidak mengenyam pendidikan tingkat SMP. Sedangkan di tingkat sekolah menengah atas (SMA), ada 30,27 persen.

BACA JUGA: Calon Ketua KNPI Berharap Mutu Pendidikan Terus Ditingkatkan

"Angka ini cukup besar dan menjadi tugas utama kami untuk memperbaikinya," kata Mularis Djahri dalam keterangan persnya, Rabu (2/5).

Ihwal fokus utamanya, Mularis menyatakan akan meperbaiki sistem sekolah gratis. Pasangan Mularis Djahri dan Syaidina Ali (MUSI) juga punya program KTP Pintar untuk sektor pendidikan dan kesehatan.

BACA JUGA: Anggaran Pendidikan Cukup Besar, Tapi Belum Tepat Sasaran

"Memanfaatkan e-KTP sebagai sarana penyaluran bantuan kesehatan dan pendidikan gratis untuk warga kurang mampu, sehingga semua anak dapat memenuhi wajib belajar dan terjamin kesehatannya," tutur Mularis.

Pasangan MUSI juga memastikan akan meningkatkan kualitas tenaga pengajar. Tujuannya, kata Mularis, agar guru mampu melaksanakan kurikulum pendidikan berkarakter sesuai dinamika zaman.

BACA JUGA: Dukung Pendidikan, Pertamina Renovasi PAUD dan Taman Baca

Untuk siswa berprestasi, Mularis menjamin akan memberikan beasiswa. Tak hanya untuk siswa berprestasi, dia melanjutkan, beasiswa ini juga untuk siswa yang memiliki inovasi.

"Kami akan terus berusaha meningkatkan angka partisipasi murni dan angka partisipasi kasar di Palembang sesuai target nasional," kata Mularis. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahasiswa UTA 1945 Gelar Aksi soal Akreditasi PS Farmasi


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler